Sebagian warganet juga mempertanyakan apakah ini termasuk bantuan PKH plus BPNT, mengingat ada penerima yang memiliki dua kartu - satu untuk PKH dan satu untuk BPNT.
Namun, secara umum, bantuan PKH dan BPNT biasanya disalurkan dalam satu kartu yang sama.
Meskipun informasi ini ramai diperbincangkan, belum ada konfirmasi resmi dari pihak terkait mengenai pencairan serentak di seluruh daerah.
Cara Cek Status Penerima Bantuan Sosial
Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukan verifikasi penerimaan bantuan Program Keluarga Harapan (PKH) 2025 secara online menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) melalui situs web resmi cekbansos.kemensos.go.id:
- Kunjungi situs web cekbansos.kemensos.go.id
- Isi kolom yang disediakan dengan informasi Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan
- Masukkan nama Penerima Manfaat (PM) sesuai dengan data yang tertera pada KTP
- Ketikkan empat huruf kode yang ditampilkan dalam kotak kode keamanan
- Jika huruf kode tidak jelas, klik ikon untuk mendapatkan kode baru
- Klik tombol "CARI DATA" untuk melanjutkan proses pencarian
- Bagi masyarakat yang belum terdaftar dalam Daftar Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), dapat mendaftar secara mandiri di kantor desa masing-masing untuk terdaftar dalam DTKS Kemensos.
Oleh karena itu, bagi penerima manfaat yang belum menerima dana, disarankan untuk mengecek rekening masing-masing atau bertanya langsung ke bank terkait.
DISCLAIMER: NIK dan e-KTP dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah, saldo dana pada artikel ini memiliki arti dari uang tunai bukan aplikasi atau dompet elektronik.
Semoga kabar ini membawa manfaat bagi mereka yang berhak menerima bantuan. Jika benar sudah cair di Aceh Tengah, mudah-mudahan daerah lain juga segera menyusul! Bagi teman-teman yang menunggu pencairan, tetap pantau informasi resmi dari pemerintah atau bank penyalur ya!
Demikian informasi mengenai fakta terbaru mengenai pemilik NIK e-KTP yang terdaftar di Kemensos telah mendapatkan saldo dana bansos PKH atau BPNT Rp3,3 Juta cair ke bank BSI dan BRI, semoga bermanfaat.