Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT 2025 Mulai Cair? Simak Update Terbaru dan Penyebab Pengurangan Data Penerima di Beberapa Wilayah Indonesia

Selasa 11 Feb 2025, 13:00 WIB
Cek update pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT tahap 1 tahun 2025. (Sumber: Poskota/Dadan Triatna)

Cek update pencairan saldo dana bansos PKH dan BPNT tahap 1 tahun 2025. (Sumber: Poskota/Dadan Triatna)

Biasanya, nominal bantuan PKH tidak menggunakan pecahan seperti Rp500 di akhir. Oleh karena itu, saldo Rp1.180.500 yang tercatat kemungkinan besar bukan berasal dari pencairan bantuan PKH tahap 1.

Informasi ini penting agar masyarakat tidak salah paham dan terburu-buru melakukan pengecekan melalui ATM, yang justru dapat menghabiskan waktu dan biaya tanpa hasil.

Pada intinya, update terbaru per 11 Februari 2025 menegaskan adanya pengurangan data penerima PKH di beberapa wilayah akibat kendala administrasi dan kriteria kelayakan, serta klarifikasi mengenai saldo yang muncul di KKS Bank Mandiri yang tidak sesuai dengan nominal bantuan BPNT maupun PKH.

Proses finalisasi data dan pencairan bantuan saldo dana bansos PKH diharapkan segera berjalan dengan lancar, sehingga penerima manfaat dapat memperoleh bantuan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Guna mengetahui informasi lebih lanjut mengenai status pencairan dan penerimaan sejumlah program bantuan sosial pemerintah lainnya, KPM dapat mengakses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id ataupun aplikasi Cek Bansos Kemensos.

DISCLAIMER: Anda penerima bansos dalam artikel ini bukanlah seluruh pembaca poskota.co.id, melainkan masyarakat yang masuk ke dalam DTKS sebagai penerima bansos dan memenuhi syarat serta kriteria sebagai penerima bantuan sosial dari pemerintah.

Berita Terkait
News Update