Pemilik NIK e-KTP Ini Berhak Terima Saldo Dana Bansos Rp600.000 PKH, Simak Update Pencairan Bantuan

Selasa 11 Feb 2025, 12:00 WIB
Informasi pencairan saldo dana bansos PKH 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

Informasi pencairan saldo dana bansos PKH 2025. (Sumber: Poskota/Della Amelia)

KPM bansos PKH adalah para pemilik NIK e-KTP yang sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) yang dikelola oleh Kemensos RI.

Baca Juga: Dana Bansos PKH Lansia Rp600.000 Tahap 1 Segera Dicairkan, Cara Cek Penerima Manfaat via Online Gunakan HP

Informasi Pencairan Bansos PKH Tahap 1

Melansir dari kanal YouTube Ariawanagus, Selasa, 11 Februari 25, belum ada update terbaru dari Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) untuk bansos PKH.

Namun, status PKH sudah menunjukan Standing Instruction (SI), sehingga pencairan bansos diprediksi akan segera dilaksanakan bagi KPM yang memiliki Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Moderator dalam video unggahan tersebut mengatakan bahwa kemungkinan alasan bansos PKH belum cair yaitu karena rencana pemerintah sesuai dengan surat Kemensos terkait pencairan bansos yang akan dilakukan secara bersamaan.

Untuk itu, KPM dapat bersabar untuk menunggu pencairan bansos yang akan segera dilakukan dalam waktu dekat ini pada Februari 2025.

Cara Cek Bansos PKH lewat Hp

Anda dapat melakukan pengecekan bansos PKH secara mandiri bermodalkan perangkat elektronik hp. Berikut caranya.

  • Buka browser di perangkat hp
  • Kunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id
  • Pilih Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa
  • Masukkan nama penerima bansos sesuai KTP
  • Lengkapi kode captcha sesuai yang tertera di layar
  • Ketuk tombol 'Cari Data'
  • Informasi bansos akan ditampilkan apabila NIK e-KTP Anda terdaftar

Demikian informasi seputar pencairan bansos PKH 2025 yang akan segera masuk ke rekening KKS dalam waktu dekat ini. Semoga membatu.

Disclaimer: Pencairan PKH dilakukan lewat Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) atau bisa juga lewat Pos Indonesia, bukan via dompet elektronik DANA.

Berita Terkait
News Update