Jika Anda belum memiliki akun, Anda akan diminta untuk mengisi beberapa informasi pribadi.
2. Baca dan Pahami Syarat dan Ketentuan
Bacalah dengan seksama syarat dan ketentuan penggunaan serta pemberitahuan privasi dari SATUSEHAT Mobile.
Setelah itu, beri centang pada kotak persetujuan dan klik "Saya Setuju".
3. Isi Identitas Diri
Isi informasi yang diperlukan, seperti nama lengkap sesuai KTP, NIK, email yang aktif, tanggal lahir, dan jenis kelamin.
4. Klik Daftar
Setelah semua informasi terisi dengan lengkap, beri centang pada kotak persetujuan dan klik tombol "Daftar".
Baca Juga: Praktisi Kesehatan Sebut Cek Kesehatan Gratis Berdampak pada Kualitas Hidup Manusia
Tidak memakan waktu lama, Anda telah berhasil membuat akun di SATUSEHAT Mobile.
Setelah memiliki akun, Anda bisa mengikuti program skrining kesehatan gratis yang disediakan oleh pemerintah.
Jadi, tunggu apalagi? Segera buat akun di SatuSehat Mobile dan mulai daftar Cek Kesehatan Gratis sekarang.