Kades Kohod Telah Diperiksa, Bareskrim Bakal Gelar Perkara Tentukan Tersangka Kasus Pemalsuan SHM dan HGB Pagar Laut

Senin 10 Feb 2025, 21:31 WIB
Kades Kohod, Arsin dengan latar belakang mobil mewah jenis Rubicon yang diduga kuat dari hasil makelar pengurusan izin pagar laut di perairan Tangerang, Banten. (Sumber: Capture 'X' @bung_madin)

Kades Kohod, Arsin dengan latar belakang mobil mewah jenis Rubicon yang diduga kuat dari hasil makelar pengurusan izin pagar laut di perairan Tangerang, Banten. (Sumber: Capture 'X' @bung_madin)

Bahkan pada tayangan video itu juga, Kades Kohod tengah menunjuk lokasi dan mengarahkan para pekerja dalam pemasangan pagar bambu tersebut. Adapun Arsin telah membantah video yang menimbulkan spekulasi dalam kasus pemagaran laut tersebut.

Kuat dugaan Arsin mendapatkan sejumlah kompensasi dari pengembang. Hal ini dibuktikan dengan drastisnya jumlah kekayaan Arsin, bahkan secara terang-terangan Arsin memiliki banyak mobil mewah.

Tak hanya itu, Arsin pun sampai menggelar pesta pernikahan anaknya dengan menyajikan hiburan untuk masyarakat selama tiga hari tiga malam. Gaya hidupnya pun berubah drastis ketika menangani perkara pembuatan surat SHGB dan SHM di area pagar laut Tangerang, Provinsi Banten.

Bahkan kemana-mana menumpangi mobil mewah jenis Jeep Rubicon. Tak hanya itu, sejumlah mobil mewah pun terparkir di rumahnya. Namun seiring diselidikinya kasus ini, mobil-mobil tersebut menjadi hilang bak ditelan bumi dari kediaman Arsin.

Berita Terkait
News Update