POSKOTA.CO.ID - Liga 1 2024-2025 menyajikan dua pertandingan seru pada pekan ke-22 hari ini, Senin, 10 Februari 2025.
Jadwal Liga 1 hari ini dibuka dengan laga Arema FC vs PSM Makassar di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar. Kick off pertandingan pukul 15.30 WIB.
Tuan rumah Arema bermodalkan kemenangan atas Bali United 1-0 pekan lalu. Mereka bertekad melanjutkan tren positf saat menghadapi PSM.
Sementara itu, tim beralias Juku Eja menelan dua kekalahan beruntun. Kekalahan itu didapatkan PSM saat tandang ke Dewa United dan Persib Bandung.
Baca Juga: Prediksi Starting XI Line Up Malut United vs Borneo FC di BRI Liga 1 Pekan 22 Hari Ini
Saat tandang ke kandang Arema, PSM juga dipastikan tanpa Yuran Fernandes dan Aloisio Neto yang masih menjalani pemulihan cedera.
Meski begitu, laga Arema vs PSM diprediksi berlangsung sengit. Selain berstatus pertemuan tim besar, keduanya membutuhkan tambahan 3 poin.
Di klasemen sementara, kesebelasan Singo Edan menduduki peringkat kesembilan, satu tangga di atas PSM yang menempati posisi kesepuluh.
Namun, kedua tim sama-sama mengoleksi 31 poin. Hanya saja, Arema diuntungkan berkat kemenangan head to head atas PSM.
Baca Juga: Pemain Persib Bandung Dominasi Daftar Tops Skor BRI Liga 1, Nama Egy Maulana Vikri Nyempil
Selanjutnya, Malut United berhadapan dengan Borneo FC Samarinda di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate. Kick off pukul 19.00 WIB.