Ajukan Pinjaman KUR BNI 2025 Tanpa Ribet! Simak Panduan Lengkap dan Persyaratan Administrasi di Sini

Sabtu 08 Feb 2025, 19:18 WIB
Cara Mudah Mengajukan Pinjaman KUR BNI 2025. (Sumber: Poskota/Arip Apandi)

Cara Mudah Mengajukan Pinjaman KUR BNI 2025. (Sumber: Poskota/Arip Apandi)

Jika Anda lebih memilih untuk mengajukan KUR BNI secara langsung, berikut adalah langkah-langkah yang perlu Anda lakukan:

  • Kunjungi kantor cabang BNI terdekat dengan membawa dokumen persyaratan pengajuan KUR BNI.
  • Ambil nomor antrean di bagian customer service dan tunggu hingga giliran Anda dipanggil untuk proses lebih lanjut.
  • Setelah dipanggil, petugas BNI akan meminta Anda mengisi formulir pengajuan yang sudah disiapkan.
  • Jika pinjaman yang diajukan memerlukan agunan, Anda akan diminta untuk menyerahkan agunan tersebut pada saat itu juga.
  • Setelah pengajuan selesai, pihak BNI akan melakukan survei ke lokasi usaha dan melakukan wawancara untuk mengetahui lebih dalam tentang bisnis yang dijalankan.
  • Proses persetujuan kredit biasanya memerlukan waktu antara 3 hingga 7 hari kerja, tergantung pada kelengkapan dokumen dan hasil survei.

Perlu diingat bahwa ketentuan mengenai cara dan persyaratan pengajuan KUR BNI 2025 dapat mengalami perubahan. Untuk mendapatkan informasi yang akurat dan terkini, calon nasabah disarankan untuk menghubungi pihak bank langsung.

Demikian penjelasan mengenai prosedur pengajuan KUR BNI 2025 beserta persyaratannya bagi calon nasabah.

Berita Terkait

News Update