POSKOTA.CO.ID - Pinjaman KUR Bank Mandiri 2025 sudah resmi dibuka sejak awal Januari tahun ini. Hal jni tentu membuat sebagian besar pelaku Usaha, Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).
Melalui KUR Bank Mandiri 2025, pelaku UMKM berkesempatan mendapatkan pinjaman dengan suku bunga rendah, mulai dari 6 persen.
Bank Mandiri menyediakan KUR dengan plafon pinjaman antara Rp10 juta hingga Rp500 juta. Pembayaran angsuran bisa dicicil dalam jangka waktu 12 hingga 48 bulan sehingga meringankan beban debitur.
Namun, Anda juga bisa mengajukan pinjaman dengan nominal Rp10 Juta - Rp50 Juta dengan tenor 36 bulan. Masa cicilan tersebut tentu cukup lama.
Baca Juga: Berikut Jenis KUR Bank Mandiri Februari 2025 dan Cara Pengajuannya
Bank Mandiri juga memprioritaskan beberapa sektor produksi dalam penyaluran KUR, seperti pertanian, perburuan, kehutanan, kelautan dan perikanan, konstruksi, pertambangan garam rakyat, pariwisata, serta jasa produksi.
Jenis KUR yang tersedia meliputi KUR Super Mikro, KUR Mikro, KUR Kecil, KUR Penempatan Migran Indonesia (PMI) atau Tenaga Kerja Indonesia (TKI), dan KUR Khusus.
Kapan KUR Bank Mandiri 2025 Dibuka?
Mengutip kanal YouTube Anas Muhalis pada Jumat, 7 Februari 2025, KUR Bank Mandiri tahun ini sudah dibuka sejak awal Januari 2025.
“Di tahun ini 2025, di bulan Januari ini sudah resmi dibuka untuk Kredit Usaha Rakyat dalam hal ini, informasi yang saya dapat di Bank Mandiri,” kata Anas Muhlis melalui video yang diunggah pada 6 Januari 2025.
Baca Juga: Syarat Pinjaman KUR BRI Tahun 2025, Ini yang Harus Diketahui Sebelum Mengajukan
Jadi, bagi Anda yang belum atau gagal mengajukan pada tahun lalu, silakan mengajukannya kembali pada 2025 dengan syarat berlaku.