POKSOTA.CO.ID - HP tiba-tiba mati sendiri meskipun baterainya masih penuh bisa menjadi masalah yang cukup mengganggu.
Kejadian ini sering dialami oleh banyak pengguna smartphone dan penyebab HP mati sendiri antara lain, seperti sistem yang terlalu berat, kerusakan pada tombol power, hingga kondisi baterai yang sudah tidak optimal.
Jika dibiarkan, masalah ini bisa semakin parah dan membuat HP tidak dapat digunakan dengan baik.
Oleh karena itu, penting untuk mengetahui penyebab utama serta cara mengatasinya agar perangkat tetap berfungsi dengan optimal.
Baca Juga: Cara Menyembunyikan Aplikasi di HP Android dengan Mudah Tanpa Platform Tambahan
Cara Mengatasi HP Tiba-Tiba Mati
Dilansir dari kanal YouTube Makin Viral, berikut ini adalah tiga penyebab utama beserta cara mengatasinya.
RAM Penuh dan Beban Aplikasi Berlebihan
Salah satu penyebab umum HP sering mati sendiri adalah kapasitas RAM yang sudah tidak mencukupi.
Jika terlalu banyak aplikasi yang berjalan di latar belakang, HP bisa kehabisan sumber daya dan akhirnya mati sendiri.
Cara mengatasinya:
- Tutup aplikasi yang tidak digunakan secara manual atau gunakan fitur "Recent Apps" untuk menutup semua aplikasi sekaligus.
- Hapus aplikasi yang jarang atau tidak pernah digunakan untuk mengosongkan ruang penyimpanan.
- Hindari mengunduh game atau aplikasi berat yang tidak sesuai dengan kapasitas RAM HP Anda.
Tombol Power Rusak atau Konsleting
Tombol power yang mengalami kerusakan atau konsleting juga bisa menjadi penyebab HP mati sendiri.
Biasanya, ini terjadi karena tombol mengalami tekanan berlebihan, terkena air, atau sudah berkarat.
Cara mengatasinya:
- Bersihkan tombol power dengan kapas yang diteteskan minyak kayu putih agar kotoran atau karat hilang.
- Jika tombol masih bermasalah, periksa fleksibel tombol power jika rusak, Anda bisa menggantinya sendiri atau membawanya ke tukang servis.
- Pastikan HP tidak terkena air atau kelembapan yang berlebihan untuk mencegah korosi pada tombol power.
Baterai HP Sudah Ngedrop
Jika baterai HP sudah mengalami penurunan kualitas atau "ngedrop", HP bisa tiba-tiba mati sendiri meskipun indikator baterai menunjukkan masih ada daya. Ini biasanya terjadi pada HP yang sudah lama digunakan atau sering dicas sembarangan.