Apa Saja Syarat Bansos PIP? Siswa Siswi Wajib Tahu, Cek Syaratnya di Sini

Jumat 07 Feb 2025, 20:14 WIB
Cek syarat penerima bansos PIP.(PosKota/Nur Rumsari)

Cek syarat penerima bansos PIP.(PosKota/Nur Rumsari)

POSKOTA.CO.ID - Bagi yang mau terdaftar sebagai penerima bantuan sosial (bansos) Program Indonesia Pintar (PIP), ketahui inilah syarat penerima bansos PIP.

Setiap siswa yang terdaftar di dapodik bisa mengajukan untuk mendapatkan saldo dana Bansos PIP. Namun tidak semuanya bisa mendapatkan saldo dana dari pemerintah.

Hal ini karena adanya syarat yang dikeluarkan oleh pemerintah, sehingga bagi siswa SD, SMP, atau SMA yuk ketahui syarat penerima bansos yang ada di sini.

Baca Juga: Cara Cek NIK KTP Terdaftar sebagai Penerima Uang Gratis dari Bansos PKH dan BPNT 2025, Lakukan Ini Jika Anda Belum Jadi KPM

Karena setiap jenjang pendidikan, bisa mendapatkan bantuan dana gratis dari pemerintah untuk menunjang pendidikan.

Apalagi bagi siswa yang berasal dari keluarga tidak mampu dan memiliki keinginan untuk belajar, bisa meneruskan pendidikan dengan bantuan dana tersebut.

Jika Anda ingin juga mendapatkan saldo gratis dari pemerintah yang disalurkan menjadi tiga termin dalam satu tahun, cek syaratnya di sini.

Baca Juga: Status Pencairan Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 Masih Periode November-Desember 2024? Cek Faktanya di Sini

Syarat Penerima Bansos PIP

Berikut terdapat syarat penerima Bansos PIP yang mesti siswa ketahui, kalau mau mendapatkan saldo gratis.

  1. Terdaftar sebagai siswa di sekolah formal (SD, SMP, SMA) atau lembaga non formal seperti PKBM dan Sanggar Kegiatan Belajar (SKB).
  2. Berasal dari keluarga kurang mampu yang terdaftar sebagai peserta Program Keluarga Harapan (PKH) atau pemegang Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).
  3. Siswa yatim piatu, penyandang disabilitas, atau korban bencana alam atau musibah juga berhak menerima bantuan.
  4. Data siswa sudah terdaftar di Dapodik melalui sekolah masing-masing.

Itulah berbagai syarat penerima bansos, pastikan Anda telah sesuai dengan syarat tersebut, jika mau mendapatkan saldo dana.

Baca Juga: Inilah Jadwal dan Jenis Bansos 2025 yang Cair, Salah Satunya Ada Bantuan Pangan Non Tunai

Berita Terkait
News Update