Cegah Rambut Rontok dan Kuku Rapuh dengan Konsumsi 6 Makanan Kaya Biotin Ini

Kamis 06 Feb 2025, 21:45 WIB
Ilustrasi. Bayam adalah salah satu makanan kaya biotin yang baik untuk kesehatan rambut dan kuku. (Freepik)

Ilustrasi. Bayam adalah salah satu makanan kaya biotin yang baik untuk kesehatan rambut dan kuku. (Freepik)

POSKOTA.CO.ID – Apakah Anda sedang memiliki masalah rambut rontok dan kuku rapuh? Jika iya, Anda bisa mengatasinya dengan mengonsumsi beberapa makanan yang kaya kandungan Biotin.

Biotin yang juga dikenal sebagai vitamin B7 ini dapat bantu memproduksi keratin untuk membantu menjaga kesehatan rambut dan kuku.

Beberapa makanan kaya biotin ini diketahui dapat mengatasi kerontokan rambut dan memperkuat kuku sebagai sebagian manfaatnya.

Baca Juga: Catat! Ini Penyebab Rambut Rontok dan Bahan Alami untuk Mengatasinya

Makanan Kaya Biotin untuk Cegah Rambut Rontok

Melansir Times of India, ini adalah berikut enam makanan yang mengandung biotin tinggi untuk mengatasi rambut rontok dan kuku rapuh yang bisa dicoba:

1. Hati Sapi

Asupan biotin dalam tubuh dapat ditingkatkan dengan memasukkan hati sapi ke dalam menu makan harian Anda.

Sekitar 31 mikrogram (mcg) biotin dapat ditemukan dalam porsi 3 ons hati sapi yang dimasak. Selain itu, kandungan lain seperti zat besi juga dapat ditemukan di makanan tersebut.

Baca Juga: 7 Manfaat Air Tajin untuk Kesehatan Rambut, Bisa Mengurangi Rambut Rontok loh!

2. Bayam

Biotin dan unsur penting lainnya berlimpah dalam sayuran hijau ini yang bisa dimanfaatkan untuk mencegah rambut rontok dan kuku rapuh.

Anda dapat meningkatkan asupan biotin dan meningkatkan kesehatan secara umum dengan memasukkan bayam ke dalam menu makanan.

3. Biji-bijian dan Kacang-kacangan

Kandungan Biotin juga banyak terdapat pada kacang-kacangan seperti kacang tanah, kenari, dan almond serta biji-bijian seperti biji chia dan biji bunga matahari.

Berita Terkait
News Update