Selamat! Saldo Dana Rp400.000 dari Bantuan Sosial BPNT Telah Cair ke Rekening Bank Anda, Cek Info Selengkapnya di Sini!

Rabu 05 Feb 2025, 19:00 WIB
(Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

(Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah telah mencairkan saldo dana sebesar Rp400.000 ke rekening Anda sebagai KPM melalui program bantuan sosial BPNT alokasi November-Desember 2024. Simak di sini informasinya!

Program BPNT disalurkan pemerintah dengan tujuan untuk dapat membantu masyarakat miskin/kurang mampu dalam mendapatkan kebutuhan pangan yang berkualitas setiap harinya.

Bantuan disalurkan kepada masyarakat yang terdata sebagai KPM di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Bantuan saldo dana disalurkan melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) melalui bank penyalur atau PT Pos Indonesia.

Untuk penyalurannya sendiri terbagi menjadi enam tahap dalam satu tahun atau setiap dua bulan sekali dengan nominal sebesar Rp400.000.

Bantuan harus diterima KPM yang membutuhkan untuk memastikan penyaluran dilakukan tepat sasaran dengan mengacu pada data di DTKS. Ada beberapa persyaratan tertentu untuk bisa jadi penerima bantua sosial dari pemerintah.

Baca Juga: Cek Status Penerima Dana Bantuan Sosial BPNT Tahap 1 2025 Secara Online di Website, Simak Info Lengkapnya di Sini!

Syarat Penerima Bantuan Sosial BPNT

  • Calon penerima sudah resmi terdaftar sebagai KPM oleh Kementerian Sosial
  • Penerima telah terdaftar resmi di dalam DTKS dan Sistem Informasi
  • KPM wajib memiliki KKS yang terverifikasi
  • Bukan PNS, pensiunan PNS, anggota TNI/Polri, dan pegawai BUMN/BUMD.
  • Tidak mendapatkan bantuan sosial lain dari pemerintah seperti BLT Gaji, BLT UMKM, dan program Kartu Prakerja.

Dilansir dari Youtube 'Dunia Bansos' Bantuan BPNT tahap keenam alokasi November dan Desember telah cair ke rekening bank himbara milik KPM dengan proses pencairan terus dilakukan secara bertahap.

Namun untuk pencairan BPNT tahap pertama di tahun 2025 masih dalam proses verifikasi dan diprediksi akan disalurkan pada bulan Februari

Untuk melihat status Anda terdaftar sebagai penerima bantuan atau tidak, silahkan ikuti caranya di sini dengan mengakses situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: NIK KTP Atas Nama Penerima Bantuan Sosial PKH 2025 Berhak Terima Saldo Dana dari Pemerintah, Cek Nominal dan Kategorinya di Sini!

Cek Status Penerima Bantuan Sosial BPNT

  • Buka situs resmi Kementerian Sosial di laman cekbansos.kemensos.go.id untuk program BPNT 2024
  • Masukkan wilayah penerima manfaat sesuai dengan NIK KTP Anda yang telah terdaftar sebelumnya
  • Masukkan nama lengkap KPM sesuai dengan NIK KTP
  • Lalu, klik “Cari Data”
  • Terakhir, sistem akan menampilkan status “Penyaluran” atau “Proses Bank Himbara/PT Kantor Pos”
Berita Terkait
News Update