POSKOTA.CO.ID - Berikut ini beberapa bahaya tidur tengkurap untuk kesehatan yang penting untuk Anda ketahui.
Tidur tengkurap (dengan posisi perut menghadap ke bawah) memang bisa terasa nyaman bagi sebagian orang.
Namun, sebenarnya posisi ini memiliki beberapa risiko bagi kesehatan, terutama jika dilakukan secara rutin.
Lantas, apa sajakah bahaya tidur tengkurap untuk kesehatan?
Baca Juga: Yuk Kenali! 5 Manfaat Daun Kelor untuk Kesehatan Kamu, Nomor 2 Bisa Turunkan Risiko Kanker
Dilansir dari Siloam Hosptals, inilah 5 bahaya tidur tengkurap untuk kesehatan.
1. Nyeri punggung
Kebiasaan tidur tengkurap dapat memicu terjadinya back pain atau nyeri punggung.
Hal ini dikarenakan posisi tidur tersebut dapat memberi tekanan pada punggung dan tulang belakang, sehingga membuat posisi tulang belakang tidak melengkung seperti normalnya.
2. Nyeri leher
Tidur tengkurap membuat kepala terus menghadap ke salah satu sisi dalam waktu yang lama agar area wajah tidak tertutup dengan bantal, sehingga memungkinkan seseorang untuk tetap bernapas.