Di bagian bawah form pencarian, Anda akan diminta untuk memasukkan 4 huruf kode yang tertera di kotak kode. Kode ini digunakan untuk memastikan bahwa pencarian yang Anda lakukan bukan otomatis dari bot.
Jika huruf kode yang muncul kurang jelas atau sulit dibaca, Anda bisa klik ikon yang ada di kotak biru untuk mendapatkan kode baru yang lebih jelas.
6. Klik Tombol "CARI DATA"
Setelah semua informasi terisi dengan benar, klik tombol "CARI DATA". Proses ini akan mengirimkan data yang Anda masukkan untuk diproses.
7. Lihat Hasil Pencarian
Setelah beberapa saat, situs akan menampilkan hasil apakah nama Anda terdaftar sebagai penerima bantuan sosial (Bansos) atau tidak.
Jika terdaftar, Anda akan mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai jenis bantuan yang dapat diterima.
Pastikan untuk aktif mengecek status pencairan dana bansos dari subsidi BPNT secara berkala dan memastikan bahwa data yang terdaftar sudah akurat.
DISCLAIMER: Penggunaan kata "Anda" dalam judul artikel ini secara spesifik ditujukan kepada masyarakat yang telah terdaftar sebagai penerima bansos.
Disamping itu, perlu ditekankan juga bahwa istilah "saldo dana bansos" yang disebutkan dalam artikel ini tidak merujuk pada pencairan melalui aplikasi dompet digital seperti DANA atau platform digital lainnya.