Kronologi Kecelakaan Beruntun di Gerbang Tol Ciawi, Truk Diduga Alami Rem Blong

Rabu 05 Feb 2025, 09:18 WIB
Kecelakaan beruntun terjadi di gerbang Tol Ciawi. (Sumber: Istimewa)

Kecelakaan beruntun terjadi di gerbang Tol Ciawi. (Sumber: Istimewa)

POSKOTA.CO.ID – Kecelakaan beruntun terjadi di Gerbang Tol Ciawi 2 pada malam hari, melibatkan sebuah truk yang mengalami rem blong, Rabu dini hari 5 Februari 2025.

Insiden ini mengakibatkan beberapa kendaraan tertabrak dan menyebabkan dua mobil terbakar.

Proses evakuasi dilakukan dengan cepat oleh pihak kepolisian dan pemadam kebakaran. Berikut adalah kronologi lengkapnya:

Baca Juga: Kondisi Mencekam Setelah Kecelakaan Gerbang Tol Ciawi Terekam, Bangunan Hancur hingga Truk Terbakar

Truk Mengalami Rem Blong dan Menabrak Kendaraan yang Antre

Menurut laporan kepolisian, kecelakaan terjadi saat sebuah truk pembawa galon air mineral kehilangan kendali ketika memasuki gerbang tol.

Truk tersebut menabrak beberapa kendaraan yang sedang mengantre untuk masuk ke Tol Ciawi.

Beberapa korban mengalami luka-luka akibat insiden ini dan segera dibawa ke Rumah Sakit Umum Ciawi untuk mendapatkan perawatan medis.

Proses pendataan korban masih terus dilakukan oleh pihak kepolisian.

Baca Juga: Daftar Korban Tewas dan Luka Kecelakaan Gerbang Tol Ciawi, Korban Meninggal Banyak yang Tak Dikenali

Sopir Truk Belum Sadar, Kesaksian Warga Masih Dikumpulkan

Hingga saat ini, sopir truk masih belum sadarkan diri sehingga belum dapat dimintai keterangan.

Pihak kepolisian sedang mengumpulkan kesaksian dari saksi mata dan warga yang berada di lokasi kejadian.

Berita Terkait
News Update