Pendaftaran KIP Kuliah Resmi Dibuka, Manfaatkan untuk Dapat Beasiswa dari Pemerintah

Selasa 04 Feb 2025, 18:38 WIB
Pendaftaran dibuka, cek di sini cara daftar KIP Kuliah. (Sumber: Poskota/Faiz)

Pendaftaran dibuka, cek di sini cara daftar KIP Kuliah. (Sumber: Poskota/Faiz)

POSKOTA.CO.ID - Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti Saintek) resmi membuka pendaftaran KIP kuliah pada 4 Februari 2025 ini.

Pengumuman ini disampaikan langsung melalui kanal YouTube resmi Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemendikti Saintek).

Program Kartu Indonesia Pintar (KIP) kuliah merupakan jenis bantuan sosial atau beasiswa bagi mahasiswa yang melanjutkan pendidikan ke universitas.

Target penerimanya adalah masyarakat kurang mampu, sehingga dapat terbantu dalam pembiayaan kuliah, mulai dari biaya hidup sampai pembayaran uang kuliah tunggal (UKT).

Baca Juga: Pendaftaran KIP Kuliah 2025 Sudah DIbuka: Syarat, Link Daftar, dan Jadwal Terbaru

Jadwal pendaftaran KIP kuliah 2025 ini juga cukup panjang, dimana baru akan ditutup pada 31 Oktober 2025. Jadi segera maksimalkan kesempatan ini dan langsung saja mendaftar.

Keuntungan KIP Kuliah 2025

Ada banyak keuntungan bagi masyarakat yang berhasil menjadi penerima KIP, diantaranya sebagai berikut:

1. Bebas Biaya Tes Masuk: Penerima KIP kuliah tidak akan dikenakan biaya pada pendaftaran seleksi masuk perguruan tinggi melalui UTBK-SNBT yang diselenggarakan BP3.

2. Biaya Masuk Gratis: Mahasiswa yang lolos seleksi pendaftaran masuk universitas tak perlu membayarkan uang masuk yang akan ditanggung pemerintah.

3. Bantuan Biaya Hidup: Selain pendaftaran seleksi masuk, peserta yang lolos akan mendapatkan bantuan biaya hidup dengan nominal yang disesuaikan mulai Rp800.000-Rp1.400.000 per bulan.

Baca Juga: Panduan Lengkap Pendaftaran KIP Kuliah 2025 Beserta Persyaratannya

Berita Terkait
News Update