Cara Mengganti Background Zoom Langsung di HP

Selasa 04 Feb 2025, 21:19 WIB
Lakukan cara ini untuk bisa menggunakan background saat pertemuan online di Zoom. (Sumber: Pinterest/Libelle | Interieur, Mode, Beauty, Recepten, Gezondheid, Reizen)

Lakukan cara ini untuk bisa menggunakan background saat pertemuan online di Zoom. (Sumber: Pinterest/Libelle | Interieur, Mode, Beauty, Recepten, Gezondheid, Reizen)

POSKOTA.CO.ID - Video conference kini menjadi salah satu platform yang sering digunakan untuk mengadakan kegiatan online, seperti rapat atau belajar jarak jauh.

Ada banyak platform video conference yang bisa digunakan dan salah satunya adalah Zoom. Platform ini bisa diakses melalui web dan untuk mobile bisa menggunakan versi aplikasi.

Aplikasi Zoom memiliki banyak fitur yang mendukung untuk mengadakan pertemuan online, salah satunya dengan fitur background.

Untuk beberapa kegiatan mungkin menggunakan ada yang mengharuskan pesertanya menggunakan background agar tampilan video bisa seragam.

Baca Juga: Cara Membuat Link Rapat Online dengan Video Conference Langsung di HP

Nah, untuk mengganti background dengan berbagai foto atau gambar, Anda bisa simak langkah-langkah berikut.

Cara Mengganti Background Zoom di HP

1. Bergabung ke Meeting Zoom

Untuk bisa mengganti background Zoom di HP, tentunya Anda harus dalam keadaan sedang bergabung dalam sebuah meeting.

2. Masuk ke Menu Latar Belakang Virtual

Setelah masuk ke rapat, klik menu Lainnya atau ikon tiga titik di pojok kanan bawah. Pilih Latar Belakang dan Efek, lalu masuk ke menu Latar Belakang Virtual.

Baca Juga: Jangan Risau! Inilah 5 Cara Mengatasi Sakit Tenggorokan saat Puasa, Nomor 1 Paling Mudah

3. Tambahkan Background Zoom

Anda bisa memilih latar belakang bawaan, seperti efek blur atau beberapa opsi lainnya. Tapi Anda juga bisa menggunakan gambar dari galeri.

Pilih gambar yang sesuai dan bila sudah yakin, Anda tinggal klik Tambah untuk memasang background pada tampilan video Anda.

Berita Terkait
News Update