Cara Aktifkan Assistive Touch di iPhone

Selasa 04 Feb 2025, 12:49 WIB
Cara Aktifkan Assistive Touch di iPhone (Sumber: Pexels/Cottonbro Studio)

Cara Aktifkan Assistive Touch di iPhone (Sumber: Pexels/Cottonbro Studio)

POSKOTA.CO.ID – AssistiveTouch adalah fitur aksesibilitas di iPhone yang memungkinkan pengguna mengoperasikan perangkat tanpa harus menggunakan tombol fisik.

Fitur ini sangat berguna bagi mereka yang mengalami kesulitan menekan tombol atau ingin mempermudah navigasi di iPhone.

Dengan AssistiveTouch, Anda bisa mengakses berbagai fungsi penting, seperti tombol Home virtual, pengaturan volume, screenshot, hingga Siri, hanya dengan satu sentuhan.

Jika Anda ingin mengaktifkan AssistiveTouch di iPhone, berikut langkah-langkah mudah yang bisa Anda ikuti!

Baca Juga: Cara Ubah Tampilan HP Android ke iPhone

Cara aktifkan Assistive Touch di iPhone

1. Buka Setting atau Pengaturan di iPhone kamu

2. Scroll down dan cari menu Accessibility atau Aksesibilitas

Baca Juga: Harga Rp3 Jutaan, Masih Layakkah iPhone 11 di Tahun 2025?

3. Klik menu Touch atau Sentuh

4. Di pilihan paling atas, klik menu Assistive Touch

5. Nyalakan Assistive Touch

Berita Terkait
News Update