POSKOTA.CO.ID - Harga emas batangan cetakan PT Aneka Tambang (Antam) stabil pada perdagangan akhir pekan, Minggu, 2 Februari 2025.
Dikutip dari laman Logam Mulia (LM), harga emas Antam stagnan di level Rp1.624.000 per gram sejak kemarin. Harga itu tergolong angka tertinggi alias All Time High (ATH).
LM juga menjual emas batangan berbobot 0,5 gram senilai Rp862.000, 5 gram seharga Rp7.895.000, dan 100 gram dibanderol Rp156.612.000.
Bukan cuma emas batangan reguler, emas jenis Gift Series, Imlek, dan Batik Seri III masih tersedia di LM dengan ukuran yang terbatas.
Baca Juga: Harga Emas Antam Terbaru 1 Februari 2025, Naik Rp4.000 per Gram
Namun, harga yang tercantum belum termasuk Pajak Penghasilan (PPh) 22 sesuai Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34 Tahun 2017.
Setiap pembelian emas Antam dikenakan PPh 22 sebesar 0,9 persen dan 0,45 persen bagi pemegang Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).
Daftar Harga Emas Antam
Rincian harga emas Antam semua ukuran dapat dilihat pada daftar berikut ini:
- Harga emas 0,5 gram: Rp862.000
- Harga emas 1 gram: Rp1.624.000
- Harga emas 2 gram: Rp3.192.000
- Harga emas 3 gram: Rp4.758.000
- Harga emas 5 gram: Rp7.924.000
- Harga emas 10 gram: Rp15.770.000
- Harga emas 25 gram: Rp39.262.500
- Harga emas 50 gram: Rp78.405.000
- Harga emas 100 gram: Rp156.690.000
- Harga emas 250 gram: Rp391.337.500
- Harga emas 500 gram: Rp782.375.000
- Harga emas 1.000 gram: Rp1.564.600.000
Baca Juga: Turun Rp1.000 per Gram, Segini Harga Emas Antam Hari Ini
Sejalan dengan harga pembelian, transaksi buyback masih stabil di level Rp1.475.000 per gram. Buyback adalah transaksi pemilik menjual emas Antam.
Adapun penjual dikenakan PPh 22 apabila transaksi emas Antam lebih dari Rp10 juta, yakni 3 persen. Pemegang NPWP berhak mendapatkan potongan 1,5 persen.