Inilah yang akan Terjadi Saat Kamu Aktifkan Mode Airplane di Laptop atau Hp

Sabtu 01 Feb 2025, 13:18 WIB
Inilah fungsi mode airplane. (Sumber: Pixabay)

Inilah fungsi mode airplane. (Sumber: Pixabay)

POSKOTA.CO.ID - Saat kamu mengaktifkan mode airplane atau mode pesawat di Hp maupun di komputer ternyata banyak fungsinya loh!

Bukan hanya untuk menghemat penggunaan baterai saja, tapi juga bisa bikin performa Hp atau komputer kamu jadi makin ngebut.

Mau tahu fungsi lain dari mode airplane atau mode pesawat di Hp atau di komputer dan laptop kamu? Simak selengkapnya dalam artikel ini.

Baca Juga: Cara Melindungi HP dari Virus, Aktifkan Mode Safe Browsing Android

Fungsi Mode Airplane

Dikutip dari akun Instagram @serviskita, berikut adalah fungsi-fungsi yang ada saat kamu mengaktifkan mode airplane, yaitu:

1. Mematikan Komunikasi Nirkabel

Airplane mode mematikan semua fungsi nirkabel (sinyal, wifi dan bluetooth) pada perangkat untuk mencegah gangguan pada peralatan elektronik, khususnya di pesawat.

2. Menghemat Baterai

Aktifkan airplane mode saat baterai drop atau mulai habis untuk menghemat daya. Dengan ini proses di background berhenti hal ini akan memperpanjang masa pakai baterai.

Baca Juga: Fungsi dan Cara Aktifkan Safe Mode di Hp Android

3. Memperkuat Sinyal

Jika sinyal smartphone lemah, nyalakan mode pesawat ini. Mematikan semua koneksi setelah mencari sinyal yang lebih kuat secara otomatis.

4. Mempercepat Sistem

Aktifkan airplane mode untuk mengatasi kinerja lambat pada perangkat smartphone atau komputer kamu. Mode ini mematikan lalu lintas data dan membantu mempercepat perangkat.

Itulah informasi mengenai fungsi-fungsi saat kamu mengaktifkan mode airplane pada Hp atau komputer. Semoga bermanfaat. Kamu bisa mendapatkan informasi seputar teknologi atau gadget di portal berita Poskota yang update setiap hari.

Berita Terkait

2 Cara Hilangkan Iklan di Hp OPPO

Sabtu 01 Feb 2025, 09:10 WIB
undefined
News Update