Cara Menjaga Keamanan HP Agar Tidak Mudah Disadap dengan Langkah Mudah Ini

Jumat 31 Jan 2025, 21:58 WIB
Ini cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keamanan data pribadi dari potensi penyadapan. (Sumber: Pinterest/BCB)

Ini cara yang bisa Anda lakukan untuk menjaga keamanan data pribadi dari potensi penyadapan. (Sumber: Pinterest/BCB)

POSKOTA.CO.ID - Di era digital seperti sekarang, penyadapan HP semakin marak terjadi. HP yang disadap bisa menyebabkan kebocoran data pribadi, pencurian informasi, bahkan penyalahgunaan akun.

Apabila HP Anda mengalami tanda-tanda penyadapan seperti baterai HP mudah lowbat atau muncul pop up pesan aneh dan mencurigakan, Anda perlu waspada dan mengetahui cara melindunginya.

Selalu waspada dan rutin mengecek keamanan HP Anda, bisa membantu Anda untuk menemukan tanda-tanda penyadapan.

Ada beberapa langkah yang dapat Anda lakukan untuk melindungi ponsel agar tidak terkena perangkap hacker, berikut ini informasinya:

Baca Juga: Waspada Maraknya Penyadapan! Kenali Penyebab Terjadinya, Ciri-Ciri dan Cara Mengatasi HP yang Disadap

Cara Melindungi HP dari Hacker

1. Hindari Aplikasi Tidak Terpercaya

Jangan sembarangan mengunduh aplikasi, terutama dari sumber yang tidak jelas. Aplikasi modifikasi seperti versi tidak resmi dari WhatsApp atau Instagram dapat membawa malware.

2. Matikan Akses GPS

Dengan menonaktifkan lokasi GPS ketika tidak digunakan bisa membantu mengurangi risiko pelacakan atau penyadapan.

3. Aktifkan Verifikasi Dua Langkah

Fitur verifikasi dua langkah penting digunakan apalagi pada media sosial yang menyimpan banyak data pribadi seperti WhatsApp dan email.

Baca Juga: Amankan Data Pribadi Anda dari Penyadapan! Ketahui Ciri-Ciri HP yang Disadap dan Cara Mengatasinya

4. Gunakan Aplikasi Anti-Malware

Menggunakan aplikasi tambahan seperti aplikasi anti-malware berguna untuk melindungi perangkat Anda dari potensi ancaman dan serangan hacker.

Dengan mengambil langkah-langkah ini, Anda dapat membantu melindungi data pribadi dan ponsel Anda dari risiko penyadapan pihak tidak bertanggung jawab.

Berita Terkait
News Update