NIK KTP dan KK Anda Digunakan sebagai Syarat Jadi Penerima Bantuan Sosial 2025, Cek Cara Pendaftarannya di Sini

Kamis 30 Jan 2025, 09:30 WIB
Daftar lima bantuan sosial yang segera cair di tahun 2025 (Sumber: Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

Daftar lima bantuan sosial yang segera cair di tahun 2025 (Sumber: Poskota/Herdyan Anugrah Triguna)

POSKOTA.CO.ID - Bantuan sosial di tahun 2025 ini akan segera disalurkan pemerintah kepada NIK KTP dan KK milik masyarakat yang telah memenuhi syarat sebagai penerima subsidi.

Bantuan yang diberikan biasanya berupa uang tunai ataupun bentuk lainnya yang disalurkan langsung kepada masyarakat yang terdaftar sebagai penerima manfaat yang terdaftar resmi di Kemensos.

Hadirnya bansos bertujuan untuk bisa mengurangi beban ekonomi masyarakat dan memberikan akses untuk pendidikan, kesehatan, dan pangan yang berkualitas.

Terdapat beberapa jenis bantuan sosial yang akan disalurkan mulai awal tahun 2025. Berikut ini daftarnya.

Baca Juga: Selamat! Anda sebagai KPM Berhak Terima Rp400.000 Saldo Dana Gratis dari Pemerintah yang Cair Via Bantuan Sosial BPNT, Cek Informasinya

Daftar Bantuan Sosial Cair di Tahun 2025.

  1. Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT)
  2. Program Keluarga Harapan (PKH)
  3. Bantuan Langsung Tunai (BLT)
  4. Kartu Indonesia Pintar (KIP)

Saat ini tentu banyak masyarakat yang cukup terdampak dan mengalami kesulitan ekonomi diberikan kesempatan untuk bisa mendaftar di program bantuan sosial 2025.

Namun, banyak masyarakart yang masih tidak mengetahui cara mendapatkan bantuan sosial. Simak caranya di sini untuk daftar sebagai penerima bansos 2025 secara online. Pendaftaran bansos cukup penting untuk masyarakat yang memenuhi persyaratan sebagai penerima.

Baca Juga: NIK KTP Anda sebagai Penerima Bantuan Sosial PKH Terpilih Menerima Saldo Dana Gratis Rp600.000 dari Pemerintah, Lihat Informasinya!

Calon penerima bantuan bisa mendapaftarkan diri lewat aplikasi atau situs resmi Kemensos dengan memasukan beberapa data yang diperlukan.

Lantas, bagaimana cara untuk mendaftarkan diri untuk menjadi penerima bansos 2025? Cek di sini caranya!

Cara Daftar Penerima Bantuan Sosial 2025

1. Pendaftaran Via Aplikasi Cek Bansos

  • Unduh aplikasi Cek Bansos di Google Play Store dan App Store
  • Isi formulir dengan data yang lengkap dan sudah tervalidasi
  • Masukkan data NIK di KTP dan KK untuk melakukan registrasi
  • Tunggu sebentar hingga akun Anda diverifikasi oleh sistem
  • Kemudian, login
  • Klik 'Tambah Usulan'
  • Pilih salah satu jenis bantuan yang diinginkan
  • Isi semua data yang diminta
  • Sistem akan memverifikasi data yang sudah dimasukkan dengan data yang ada di Disdukcapil

2. Pendaftaran Via Laman Resmi Kemensos

  • Kunjungi laman Kemensos di cekbansos.kemensos.go.id
  • Pilih 'Menu Pendaftaran dan isi formulir yang tersedia
  • Ikuti arahan yang diberikan untuk bisa menyelesaikan proses pendaftaran.

Demikian informasi mengenai cara pendaftaran bantuan sosial di tahun 2025 secara online melalui aplikasi ataupun situs resmi Kemensos.

Berita Terkait
News Update