Hacker sering menggunakan metode phishing untuk mencuri data pengguna dengan mengirimkan tautan mencurigakan.
Link ini bisa menyamar sebagai promo hadiah, pembaruan keamanan, atau bahkan tampilan yang menyerupai situs resmi WhatsApp.
Jangan asal klik tautan yang dikirim melalui pesan dari orang tak dikenal atau grup yang mencurigakan. Jika ragu, periksa terlebih dahulu keaslian link sebelum mengaksesnya.
Baca Juga: Nomor HP Hilang? Ini Trik Login WhatsApp Tanpa Verifikasi yang Wajib Dicoba
4. Gunakan Fitur Sidik Jari atau Face ID
Untuk keamanan tambahan, WhatsApp menyediakan fitur penguncian aplikasi dengan sidik jari atau Face ID di beberapa perangkat.
Dengan fitur ini, meskipun seseorang berhasil mengakses ponselmu, mereka tetap tidak bisa membuka WhatsApp tanpa verifikasi biometrik.
5. Hindari Menggunakan WhatsApp Web di Perangkat Publik
WhatsApp Web memang memudahkan pengguna untuk mengakses pesan melalui komputer atau laptop, tetapi jika kamu lupa logout dari perangkat yang bukan milik pribadi, akunmu bisa disalahgunakan.
Dengan menerapkan lima cara di atas, kamu bisa mengurangi risiko peretasan dan menjaga privasi tetap aman dari para hacker.
Jika merasa akunmu telah diretas, segera hubungi dukungan WhatsApp untuk mengamankan kembali aksesmu.