POSKOTA.CO.ID - Pemerintah telah menetapkan jadwal penyaluran saldo dana dari program bantuan sosial PKH dan BPNT 2025. Cek di sini selengkapnya.
Masyarakat yang telah tercantum di dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) sebagai penerima manfaat berhak untuk mendapatkan saldo dana bantuan dari dua program bantuan BPNT dan PKH 2025.
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) disalurkan dengan tujuan untuk membantu masyarakat miskin atau kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan pangan yang layak setiap harinya.
Sementara itu, Program Keluarga Harapan (PKH) 2024 bertujuan untuk mengurangi angka kemiskinan dan meningatkan kualitas kehidupan masyarakat.
Kedua program tersebut memiliki tahap pencairan yang berbeda setiap penyalurannya. Untuk bantuan sosial BPNT tahap pencairan terbagi menjadi 6 tahap yang dilakukan setiap dua bulan sekali, sedangkan untuk bantuan PKH terbagi menjadi 4 tahap dengan penyaluran setiap tiga bulan sekali.
Untuk mengetahui tahap penyaluran dari program BPNT dan PKH 2024, silahkan cek selengkapnya di bawah ini.
JADWAL PENCAIRAN BANTUAN SOSIAL BPNT 2025
- Tahap 1 Januari-Februari
- Tahap 2 Maret-April
- Tahap 3 Mei-Juni
- Tahap 4 Juli-Agustus
- Tahap 5 September-Oktober
- Tahap 6 November-Desember
JADWAL PENCAIRAN BANTUAN SOSIAL PKH 2025
- Tahap 1 Januari - Maret
- Tahap 2 April - Juni
- Tahap 3 Juli - September
- Tahap 4 Oktober - Desember
Saat ini proses penyaluran untuk BPNT dan PKH sudah memasuki pencairan tahap pertama di tahun 2025 yang akan disalukan langsung ke rekening KKS melalui bank himbara atau kantor Pos.
Apabila Anda ingin mengetahui status sebagai penerima manfaat atau tidak, silahkan cek dengan mengunjungi laman resmi cekbansos.kemensos.go.id.
Cara Cek Penerima Bantuan Sosial PKH dan BPNT
- Pertama, kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id di browser HP Anda
- Kemudian, masukkan nama serta alamat Anda yang sesuai dengan data di KTP
- Isi kode verifikasi yang muncul di layar
- Lanjut, klik tombol ‘Cari Data’
- Apabila Anda dinyatakan sebagai penerima manfaat, maka sistem akan menampilkan tanda pencairan sudah masuk ke dalam proses Bank Himbara/PT Pos Indonesia.
Hasil pengecekan tersebut akan menampilkan status Anda sebagai penerima dan jadwal penyaluran dana bantuan yang akan segera diterima.