Cara Memulihkan Cadangan WhatsApp dengan Mudah

Selasa 28 Jan 2025, 22:09 WIB
Lakukan cara ini bila Anda ingin memulihkan data pada cadangan WhatsApp. (pixabay/USA-Reiseblogger)

Lakukan cara ini bila Anda ingin memulihkan data pada cadangan WhatsApp. (pixabay/USA-Reiseblogger)

POSKOTA.CO.ID - WhatsApp menyediakan fitur untuk mencadangkan data di aplikasi untuk mengamankan data penting yang Anda miliki.

Fitur tersebut juga termasuk pada pencadangan chat yang memungkinkan Anda untuk menyimpan riwayat percakapan dan memulihkannya jika diperlukan.

Dalam artikel ini Poskota akan informasikan cara untuk memulihkan cadangan WhatsApp yang bisa perlu Anda ketahui.

Baca Juga: 4 Cara Hapus Kontak WhatsApp yang Sudah Diblokir

Cara Pulihkan Cadangan Chat WhatsApp

1. Pastikan Data WhatsApp Telah Dicadangkan ke Google Drive

Sebelum dapat memulihkan chat, pastikan bahwa cadangan chat telah dibuat sebelumnya. Untuk langkah-langkah mencadangkan chat WhatsApp bisa diikuti informasi berikut ini.

  • Buka aplikasi WhatsApp di ponsel Anda.
  • Ketuk ikon titik tiga di sudut kanan atas.
  • Pilih Setelan, lalu pilih menu Chat.
  • Pilih Cadangan chat.
  • Pada opsi Cadangkan ke Google Drive.
  • Pilih akun Google Drive yang ingin digunakan.
  • Aktifkan opsi Cadangkan melalui data seluler dan ketuk Cadangkan.

2. Periksa Cadangan di Google Drive

Setelah mencadangkan, Anda dapat memeriksa file cadangan di Google Drive apakah berhasil dicadangkan atau tidak. Pastikan terdapat Cadangan WhatsApp dengan waktu dan tanggal terbaru.

Baca Juga: Kontak WhatsApp Mendadak Hilang? Cek Penyebab dan Cara Mengembalikannya

3. Instal Ulang WhatsApp

Jika ingin memulihkan cadangan WhatsApp, Anda perlu menghapus data WhatsApp atau menginstal ulang aplikasi.

4. Memulihkan Cadangan Chat WhatsApp

Setelah menginstal ulang aplikasi WhatsApp, Anda bisa memulihkan cadangan dengan langkah-langkah berikut:

  • Buka WhatsApp dan lakukan registrasi dengan nomor telepon yang sama dengan yang digunakan sebelumnya.
  • Masukkan kode verifikasi yang dikirim ke SMS.
  • Berikan izin WhatsApp untuk mengakses kontak dan media.
  • WhatsApp akan mencari cadangan yang tersedia di Google Drive.
  • Jika ditemukan, klik Pulihkan dan tunggu proses pemulihan selesai.

Tunggu beberapa saat, WhatsApp akan memasang dan memulihkan media secara bertahap.

Baca Juga: Panduan Lengkap Mengirim Foto Berbentuk Dokumen di WhatsApp iOS

Berita Terkait

News Update