POSKOTA.CO.ID - Siapa yang masih bingung saat akan beli laptop baru? Kamu harus pastikan spesifikasi laptop yang akan kamu beli.
Jika kamu menggunakan laptop untuk pekerjaan atau belajar (kuliah) maka spesifikasinya harus disesuaikan dengan kebutuhan kamu. Begitu pun jika kamu ingin menggunakan laptop untuk bermain game.
Simak dalam artikel berikut ini tips yang bisa kamu ikuti saat akan membeli laptop baru agar tidak bingung lagi.
Baca Juga: Jangan Lupa! Bersihkan Keyboard Laptop Kamu dengan Cara Berikut ini
Tips Beli Laptop
Dikutip dari akun Instagram @gadaisyariah.id, berikut tips yang bisa kamu ikuti saat akan membeli laptop, yaitu:
1. Pilih Sesuai Kebutuhan
Ada banyak jenis laptop berdasarkan spesifikasi. Jika hanya untuk mengerjakan tugas kuliah atau sekolah, berkerja dengan ms office atau pekerjaan ringan lainnya, maka bisa pilih spesifikasi yang khusus untuk office.
Namun, jika kamu pekerja kreatif, maka membutuhkan laptop dengan spesifikasi lebih tinggi. Jangan lupa sesuaikan juga dengan kemampuan budget kamu.
Baca Juga: Jangan Panik Jika Laptop Kamu Mati, Cek Penyebabnya di Sini
2. Perhatikan Tampilan Laptop
Tidak cuma soal spesifikasi saja, kamu juga harus perhatikan tampilan luar laptop. Maksudnya bukan mana yang punya tampilan bagus atau aesthetic.
Namun, perhatikanlah resolusi, ukuran layar, kecepatan refresh atau kemampuan layar sentuh. Hal ini akan berpengaruh langsung saat kamu menggunakannya.
3. Kapasitas RAM
Secara singkat, kapasitas RAM ini bisa mempengaruhi kinerja laptop. Apakah ia akan lemot atau justru lancar sekali. Biasanya memori RAM sudah sesuai dengan spesifikasi laptopnya.