LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Momentum libur panjang Isra Mi'raj dan Imlek tahun 2025 dimanfaatkan banyak orang untuk bepergian.
Hal ini terlihat dari Stasiun Kereta Rel Listrik (KRL) Rangkasbitung, Lebak, yang dipadati ribuan penumpang, baik yang turun dari kereta maupun yang hendak naik.
Situasi kepadatan penumpang di Stasiun KRL Rangkasbitung terlihat sejak pagi hari tadi.
Para penumpang berdesak-desakan pada pintu keluar masuk Stasiun, baik yang datang maupun yang hendak melakukan pemberangkatan.
Baca Juga: Jalur Karangjati-Gubug Ditutup, 7 Perjalanan KA Terdampak
Bahkan menurun petugas di sana, kepadatan itu sudah terjadi sejak Sabtu 20 Januari 2025 lalu.
Salah seorang penumpang KRL, Alfu mengungkapkan, ia melakukan perjalanan menggunakan KRL bersama keluarganya dari Arah Bogor menuju Pandeglang.
Dia berencana untuk melaksanakan liburan ke objek wisata di wilayah Pandeglang.
"Saya bersama keluarga, sengaja menggunakan transportasi kereta untuk liburan ke wilayah Pandeglang," ungkapnya, Senin 27 Januari 2025.
Diakuinya, selama diperjalanan menuju Stasiun Rangkasbitung, situasi di dalam KRL cukup padat. Bahkan sesekali ia pun harus berdiri di dalam kereta.
"Saking padatnya penumpang, saya pun naik keretanya berdiri. Karena tidak kebagian tempat duduk," katanya.