Alternatif lain, Anda bisa mendaftar secara mandiri melalui aplikasi Cek Bansos yang tersedia di Google Play Store atau App Store. Berikut caranya:
- Download dan Instal Aplikasi Cek Bansos.
- Buat Akun dengan memasukkan data sesuai KTP dan KK. Pastikan email yang digunakan aktif.
- Verifikasi Akun dengan mengikuti instruksi pada email konfirmasi.
- Input Data Seluruh Anggota Keluarga sesuai dengan yang terdaftar di Kartu Keluarga.
- Tunggu Proses Verifikasi dari Kementerian Sosial.
Saat mendaftar di aplikasi, pastikan semua anggota keluarga terdaftar dengan lengkap untuk meningkatkan peluang lolos sebagai penerima bansos.
Siapa yang Berhak Menerima Bansos di Tahun 2025?
Pemerintah menetapkan beberapa kriteria utama penerima bansos di tahun 2025 berdasarkan tingkat ekonomi masyarakat, di antaranya:
- Keluarga miskin atau rentan miskin.
- Lansia tanpa penghasilan tetap.
- Penyandang disabilitas.
- Rumah tangga dengan anak yang masih sekolah.
- Masyarakat yang terdampak ekonomi signifikan.
Perubahan dari DTKS ke DTSE di tahun 2025 bertujuan untuk meningkatkan efisiensi penyaluran bansos kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
Pastikan data Anda sudah terdaftar dengan mengikuti cara pendaftaran yang telah dijelaskan di atas, baik melalui desa/kelurahan atau menggunakan aplikasi Cek Bansos.