POSKOTA.CO.ID - Jika kamu mencari cara mudah untuk mendapatkan saldo DANA gratis melalui smartphone, aplikasi penghasil uang ini bisa menjadi pilihan yang tepat.
Aplikasi ini memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan uang gratis di dompet elektronik dengan cara yang simpel yaitu mengisi survei berbayar.
Simak cara klaim saldo gratisnya dengan mudah beserta informasi penting lain yang harus pengguna ketahui mengenai aplikasi Surveyon ini.
Cara Kerja Aplikasi
Aplikasi Surveyon memberikan imbalan berupa poin yang dapat dikumpulkan dengan menjawab serangkaian pertanyaan dalam survei.
Tema survei sangat beragam dan bisa dipilih sesuai dengan minatmu, sehingga kamu bisa mengisi survei yang sesuai dengan pengetahuan dan kecenderungan kamu.
Waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan satu survei sekitar 8-10 menit, tergantung panjangnya pertanyaan.
Setelah menyelesaikan survei, kamu akan mendapatkan poin yang langsung terakumulasi di akunmu. Poin-poin ini kemudian dapat ditukarkan menjadi uang atau saldo DANA.
Baca Juga: Untung Besar dengan Usaha Ringan! Dapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp200.000 dari Aplikasi Ini
Penukaran poin minimum untuk mendapatkan saldo adalah sebesar Rp11.000, yang setara dengan Rp10.000 untuk saldo DANA yang siap dicairkan.
Imbalan ini bisa terus terkumpul, dan setelah mencapai jumlah yang diinginkan, kamu bisa melakukan penukaran dengan nominal yang lebih besar, hingga mencapai Rp100.000.