Situ Rawa Gede Bekasi, Pilihan Wisata Alternatif yang Ramah di Kantong

Minggu 26 Jan 2025, 14:19 WIB
Wisatawan menaiki wahana perahu di Situ Rawa Gede, Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi, Minggu, 26 Januari 2025. (Sumber: Poskota/Ihsan Fahmi)

Wisatawan menaiki wahana perahu di Situ Rawa Gede, Bojong Menteng, Rawalumbu, Kota Bekasi, Minggu, 26 Januari 2025. (Sumber: Poskota/Ihsan Fahmi)

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Wisata Situ Rawa Gede di Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu, Kota Bekasi diserbu pengunjung untuk memanfaatkan libur panjang Isra Mikraj dan Imlek 2025.

Ketua Kelompok Pemuda Peduli Lingkungan (KPPL) selaku pengelola Situ Rawa Gede, Krisdayadi mengatakan, tempat wisata ini dapat menampung sebanyak 500 orang.

"Idealnya daya tampung bisa mencapai 500 orang, bahkan lebih," kata Krisdayadi ditemui di lokasi, Minggu, 26 Januari 2025.

Dia memaparkan, akhir pekan ini pengunjung memang belum terlihat padat, namun, kenaikan signifikkan ditaksir terjadi pada tanggal 28 atau 29 Januari 2025 mendatang.

Baca Juga: Wisata Alam di Kota Bekasi Ini Dipilih Warga sebagai Alternatif Pengisi Libur Panjang

Menurutnya, masih banyak warga lainnya yang berada di kampung halaman, atau berada di lokasi wisata liburan di luar kota.

"Untuk saat ini lonjakan pengunjung belum terlihat signifikan, karena disini terjadi puncak saat akhir libur, mungkin 28 dan 29 Januari," ujarnya.

Wisata Situ Rawa Gede dikenal dengan wisata alamnya khususnya keberadaan danau.

Beberapa spot tempat seperti saung yang terbuat dari bambu, serta wahana perahu dan kuliner dibangun untuk menunjang fasilitas di objek wisata ini.

Keberadaan pepohonan yang tumbuh di sekitar lokasi menambah kawasan wisata tersebut terjaga keasriannya.

Baca Juga: Wisata Rekreasi Sekaligus Edukasi di Cimory Dairyland Puncak Bogor, Banyak Wahana Seru untuk Menikmati Liburan Bersama Keluarga

Berita Terkait
News Update