POSKOTA.CO.ID - Bagi yang ingin mengajukan pinjaman dana Kredit Usaha Rakyat (KUR), cek berikut ini plafon pinjaman maksimal Rp10 juta di BRI.
Bank Rakyat Indonesia (BRI) sendiri menjadi salah satu bank BUMN yang menyediakan pinjaman KUR ini.
Produk pinjaman ini menawarkan suku bunga rendah dan proses pencairan mudah dengan syarat yang tidak memberatkan.
Ada beberapa keuntungan juga yang didapatkan dari pinjaman KUR, termasuk lebih murah dari jenis pinjaman bank konvensional lainnya.
Baca Juga: KTP dan KK jadi Syarat Pencairan Pinjaman KUR, Begini Cara Pengajuannya di BRI
Daftar Pinjaman KUR BRI Kurang dari Rp10 Juta
Sebelum itu, perlu dicatat bagi yang ingin mengambil pinjaman KUR untuk pertama kali maka akan diberikan jenis KUR super mikro.
Pinjaman KUR super mikro ini merupakan jenis kredit dengan bunga rendah dengan plafon maksimal hanya Rp10 juta.
Jika pada pinjaman pertama ini lancar, baru setelahnya bisa kembali mengajukan KUR mikro dengan limit pinjaman lebih besar hingga Rp100 juta.
Cek berikut ini adalah daftar pinjaman KUR BRI kurang dari Rp10 juta berikut dengan simulasi angsurannya:
Baca Juga: KUR Pegadaian 2025: Syarat, Proses, dan Tabel Angsuran Terbaru
Plafon: Rp1.000.000
- Cicilan 9 bulan: Rp114.000
- Cicilan 15 bulan: Rp69.400
- Cicilan 21 bulan: Rp50.300
- Cicilan 33 bulan: Rp33.000