POSKOTA.CO.ID - Pernahkah kamu merasa penasaran ketika seseorang menghapus pesan di WhatsApp sebelum sempat membacanya?
WhatsApp memiliki fitur yang memungkinkan pengguna untuk menghapus pesan, baik di percakapan pribadi maupun grup.
Namun, bagi penerima pesan yang terhapus, sering kali muncul rasa ingin tahu mengenai isi pesan tersebut.
Untungnya, ada beberapa metode yang bisa dilakukan untuk melihat kembali chat WhatsApp yang telah dihapus tanpa perlu aplikasi tambahan atau perangkat khusus.
Kami akan membahas langkah-langkah praktis yang bisa kamu lakukan untuk memulihkan pesan WhatsApp yang sudah terhapus tanpa perlu menggunakan aplikasi tambahan. Yuk, simak panduan lengkapnya di bawah ini.
Baca Juga: Whatsapp Memberikan Beberapa Fitur Baru yang Bisa Anda Coba, Simak Informasi Selengkapnya!
Cara Melihat Chat WhatsApp yang Sudah Dihapus
Dilansir dari Patar Tutorial, berikut ini adalah langkah-langkah melihat chat WhatsApp yang sudah dihapus.
Persiapkan Perangkat dan Aplikasi WhatsApp
Sebelum memulai, pastikan perangkatmu memiliki akses ke aplikasi WhatsApp yang masih terhubung dengan nomor yang digunakan.
Periksa Pengaturan WhatsApp
- Buka aplikasi WhatsApp.
- Klik ikon tiga titik di pojok kanan atas.
- Pilih menu Setelan > Chat > Cadangan Chat.
Lakukan Cadangan Chat WhatsApp
Pastikan akun WhatsApp kamu sudah terhubung dengan akun Google/Gmail. Jika belum, segera lakukan sinkronisasi dengan langkah berikut:
- Klik Cadangkan untuk membuat salinan data chat kamu.
- Tunggu hingga proses pencadangan selesai.
Hapus Data Aplikasi WhatsApp
Setelah pencadangan berhasil, lakukan langkah berikut untuk mengakses chat yang dihapus:
- Buka Pengaturan Ponsel.
- Pilih Aplikasi > WhatsApp.
- Klik Penyimpanan Internal, lalu tekan Hapus Data.
- Konfirmasi dengan memilih OK.
Registrasi Ulang WhatsApp
Setelah menghapus data aplikasi:
- Buka kembali WhatsApp.
- Daftarkan ulang menggunakan nomor yang sama.
- Masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui SMS untuk verifikasi.