Cek Paduan Berikut ini agar Tulisan Kamu Bisa Hasilkan Uang Tambahan dan Saldo DANA

Sabtu 25 Jan 2025, 18:37 WIB
Berikut cara dapatkan uang tambahan. (Sumber: Freepik.com)

Berikut cara dapatkan uang tambahan. (Sumber: Freepik.com)

POSKOTA.CO.ID - Sekarang ini ada banyak cara untuk kamu bisa dapatkan uang tambahan berupa saldo DANA gratis. Bagaimana caranya?

Coba kamu buat konten dari hasil tulisan kau yang nantinya diupload di blog pribadi kamu dan akan dibaca banyak orang.

Setiap kali ada pembaca dan ada iklan yang masuk, kamu akan mendapatkan penghasilan pasif yang bisa ditarik melalui akun DANA kamu. Simak tips berikut ini agar tulisan kamu dapat menarik banyak pembaca.

Baca Juga: Mafaat dari Mode Pesawat pada Hp Ini Bisa Anda Dapatkan dengan Mudah, Simak Informasinya

Tips dan Panduan Menulis Konten

Dikutip dari akun milik Sem Blogger, berikut adalah tips dan panduan lengkap menulis konter agar menarik untuk pembaca blog kamu, yaitu:

1. Tentukan Tujuan Konten Kamu

Sebelum menulis, pikirkan terlebih dahulu apa tujuan kamu. Kamu akan memberikan informasi, menghibur atau menginspirasi para pembaca. Tipsnya, setiap konten harus memiliki pesan yang jelas dan manfaat bagi para pembaca.

2. Tulis dengan Gaya Santai dan Mengalir

Supaya pembaca betah, tulis konten dengan bahasa yang mudah dimengerti dan santai. Hindari bahasa yang terlalu formal atau ribet. Tipsnya, gunakan kalimat pendek dan to the point. Pakai bahasa yang dengan para audiens kamu.

Baca Juga: Cara Membagi Layar HP Menjadi Dua dengan Fitur Split Screen

3. Gunakan Visual yang Menarik

Konten tidak hanya teks, sertakan gambar, infografik atau video supaya lebih menarik. Visual di blog kamu buat para pembaca jadi tidak bosan. Tipsnya, jangan lupa untuk optimize gambar agar memperlambat loading blog kamu.

4. Buat Konten yang Solutif

Pembaca datang ke blog kamu untuk mencari solusi, jadi pastikan konten kamu memberikan jawaban atau solusi untuk masalah mereka. Tipsnya, pakai bullet points atau subheading untuk informasi lebih terstruktur dan mudah dipahami.

Baca Juga: Tips Mudah Hasilkan Foto dan Video Bokeh Pakai HP Saja, Lihat di Sini Sekarang

5. Ceritakan Kisah yang Bisa Menghubungkan

Orang suka cerita, maka dari itu buat konten dengan story telling yang relatable agar para pembaca merasa dekat dengan topik yang kamu bahas. Tipsnya, bagikan pengalaman pribadi atau contoh yang mempermudah pembaca untuk menghubungkan diri mereka dengan topik.

Itulah beberapa panduan dan tips dalam membuat konten tulisan agar kamu bisa hasilkan uang tambahan, semoga bermanfaat.

Berita Terkait

News Update