Cek Angsuran KUR BRI Plafon Rp15 Juta, Tenor 36 Bulan Tanpa Agunan

Jumat 24 Jan 2025, 09:21 WIB
Cek angsuran KUR BRI plafon Rp15 juta. (Sumber: Poskota/Faiz)

Cek angsuran KUR BRI plafon Rp15 juta. (Sumber: Poskota/Faiz)

POSKOTA.CO.ID - Pinjaman dana Kredit Usaha Rakyat (KUR) bisa kamu ajukan di BRI dengan plafon Rp15 juta tanpa agunan tambahan, cek informasinya.

Pemerintah berkomitmen memberikan dukungan kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk akses mudah permodalan lewat program KUR.

KUR ini menjadi pinjaman dengan suku bunga rendah dan persyaratan pengajuan mudah, sehingga cocok dipakai untuk mendanai usaha.

Bagi yang ingin mengajukan KUR BRI dengan plafon Rp15 juta, berikut ini simulasi angsuran dan cara pengajuannya mudah.

Baca Juga: Cara Cek Status Pengajuan KUR BRI 2025 Online dan Ofline agar Cepat Diproses, Plafon Rp50 Juta Tenor Panjang

Apa itu KUR?

Kredit Usaha Rakyat (KUR) adalah program pembiayaan yang diselenggarakan oleh pemerintah melalui bank penyalur, seperti BRI, untuk mendorong pertumbuhan ekonomi UMKM di Indonesia.

KUR menawarkan suku bunga yang relatif rendah dan persyaratan yang mudah untuk dipenuhi. Tujuan utama KUR adalah untuk memberikan akses permodalan bagi pelaku UMKM sehingga mereka dapat mengembangkan usahanya.

KUR Mikro BRI

KUR Mikro BRI adalah salah satu jenis KUR yang ditujukan khusus untuk usaha mikro. Plafon pinjaman KUR Mikro ini bervariasi, salah satunya adalah Rp15 juta.

Salah satu keunggulan KUR Mikro BRI adalah adanya opsi pinjaman tanpa agunan, sehingga pelaku usaha tidak perlu memberikan jaminan aset untuk mendapatkan pinjaman.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Bantuan KUR di Bank BRI 2025 agar Disetujui: Termasuk Bagi Penerima Bansos KPM PKH dan BPNT

Cek Angsuran KUR BRI Plafon Rp15 Juta

Pinjaman dana Rp15 juta ini bisa didapatkan lewat program KUR Mikro BRI. Bagi yang ingin mengajukan pinjaman, bisa cek terlebih dulu simulasi angsurannya berikut ini:

Berita Terkait
News Update