Pada halaman cek bansos, lengkapi data wilayah sesuai KTP Anda mulai dari Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan, dan Desa/Kelurahan.
4. Masukkan Nama Sesuai KTP
Ketikan nama lengkap penerima manfaat yang ingin dicari sesuai yang tertera di KTP Anda pada kolom yang tersedia.
5. Masukkan Kode Captcha
Untuk memverifikasi, ketikan 4 huruf kode yang ditampilkan pada layar. Jika kode sulit dibaca, klik ikon refresh untuk mendapatkan kode baru.
Baca Juga: Pemilik NIK KTP Ini Segera Menerima Saldo Bansos BPNT 2025, Ketahui Status Anda di Sini
6. Klik Cari Data
Setelah semua data yang diperlukan terisi, cari nama penerima dan tunggu hingga proses selesai. Sistem akan menampilkan nama penerima manfaat jika terdaftar bansos.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat memastikan apakah NIK e-KTP Anda masih terdaftar untuk menerima dana bansos BPNT tahun 2025.