POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Rp200.000 dari Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan cair secara bertahap untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) terdaftar.
Bantuan BPNT tahap 1 2025 terus berkembang dan akan segera disalurkan kepada KPM pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk Elektronik (e-KTP) yang terdaftar sebagai penerima bantuannya.
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog pada Kamis, 23 Januari 2025, bantuan BPNT akan disalurkan kepada KPM yang data-nya terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
"Bantuan saldo dana bansos BPNT dipastikan akan cair kepada KPM berdasarkan DTKS untuk tahap 1, untuk selanjutnya akan menggunakan Data Tunggal Sosial Ekonomi (DTSE)," ujar pemilik Kanal YouTube Naura Vlog, pada salah satu video-nya yang diunggah para Rabu, 22 Januari 2025.
Update Terbaru Saldo Dana Bansos BPNT Tahap 1 2025
Bantuan saldo dana bansos BPNT tahap 1 2025 masih menunggu informasi lebih lanjut dari pemerintah terkait tanggal pasti penyalurannya.
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog, hasil pengecekan bantuan BPNT 2025 ini masih menunjukan hasil pengecekan di SIKS-NG, masih final closing penyaluran terakhir.
"Terpantau, BPNT belum berubah di SIKS-NG, semoga saja nanti di minggu keempat sudah ada tanda-tanda pencarannya," ujar Naura Vlog.
Bantuan ini dipastikan akan dicairkan selama 1 bulan sekali dengan nominal Rp200.000, dari total Rp2.400.000 apabila ditotalkan bantuannya dalam satu tahun.
"Apabila penyaluran bantuannya di awal bulan februari, maka kemungkinan bantuannya akan dirapel menjadi Rp400.000 karena merangkap 2 bulan salur," lanjut Naura Vlog.