POSKOTA.CO.ID - Anda pernah mengalami kesulitan ketika ingin mengunggah foto karena masalah ukuran file dan resolusinya tidak sesuai, Anda bisa gunakan cara yang ada di artikel ini.
Kompres atau mengeilkan ukuran foto telah menjadi salah satu cara yang wajib untuk Anda ketahui.
Pasalnya ada ada beberapa syarat administrasi online yang diminta untuk mengunggah foto dengan ukuran tertentu, biasanya untuk lamaran pekerjaan atau dokumen lainnya.
Jika ukuran foto Anda terlalu besar, Anda tidak dapat mengunggah foto untuk melengkapi syarat administrasi online.
Baca Juga: 3 Cara Mudah dan Cermat Menghemat Baterai Ponsel
Untuk itu Anda perlu mengecilkan ukuran foto bisa dilakukan dengan memanfaatkan layanan dari beberapa website.
Seperti iloveimg, compressjpeg, dan imagecompressor ataupun menggunakan aplikasi tambahan.
Cara Kompres Foto Melalui Aplikasi
1. Kompres foto menggunakan Photoshop
- Buka aplikasi Adobe Photoshop pada laptop,
- Klik menu bar “Open” atau bisa gunakan shortcut “ctrl+O”,
- Pilih gambar/foto yang hendak dikompres,
- Klik menu bar “Image”,
- Pilih bilah “Image Resize”,
- Pilih ukuran gambar pada opsi “Fit to” lalu klik “Ok”,
- Tentukan ukuran foto lewat opsi “Weight” dan “Height”,
- Klik “Ok”,
- Pilih menu “save dengan ukuran lebih kecil”.
2. Kompres foto menggunakan Paint
- Buka aplikasi Paint.
- Klik dokumen foto yang ingin dikompres lewat opsi “File” lalu “Open”.
- Pilih foto yang akan dikompres dan klik “Open” pada folder dokumen.
- Klik opsi “Home” pada toolbar aplikasi Paint.
- Klik opsi “Resize”.
- Tentukan persentase piksel sesuai keinginan atau secara otomatis.
- Klik “Ok” jika telah menentukan ukuran.
Baca Juga: Cara Menstabilkan Video yang Goyang di HP Android dengan Google Foto
3. Mengompres foto menggunakan Image Resizer for Windows
- Buka folder di mana foto yang ingin kamu kompres,
- Klik kanan pada gambar orisinil tersebut,
- Pilih opsi “Resize Pictures”,
- Pilih ukuran gambar yang diinginkan seperti “Small”, “High”, “Large”, Phone”, dan juga ukuran sesuai keinginan,
- Klik “Resize”,
- Otomatis gambar dengan ukuran baru akan tersimpan di folder tersebut.