Saldo yang diterima oleh masing-masing KPM dapat digunakan untuk membeli kebutuhan dasar pangan seperti beras, telur, dan lain sebagainya.
Cara Cek Bansos BPNT 2025
Berikut langkah-langkah untuk mengecek bansos BPNT yang dapat Anda lakukan menggunakan perangkat elektronik mendukung.
- Buka web browser di perangkat Anda
- Akses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
- Masukkan provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa
- Masukkan nama lengkap penerima manfaat
- Ketik kode captcha sesuai yang tertera di layar
- Tekan opsi Cari Data
Status penerimaan bansos BPNT akan muncul jika data diri Anda sudah terdaftar
Demikian informasi pengecekan status penerimaan bansos BPNT 2025 di situs resmi. Semoga membantu.