Lansia Penerima Bansos PKH Terima Dana Rp600.000 Per Tahap, Cek Status Pakai NIK e-KTP di Sini

Selasa 21 Jan 2025, 20:05 WIB
Ilustrasi lansia penerima bansos PKH sedang mengantre untuk pengambilan bansos. (Sumber: Istimewa)

Ilustrasi lansia penerima bansos PKH sedang mengantre untuk pengambilan bansos. (Sumber: Istimewa)

POSKOTA.CO.ID - Lansia menjadi salah satu komponen bansos Program Keluarga Harapan (PKH) yang mendapat bantuan dari pemerintah.

Lansia ditetapkan sebagai komponen karena termasuk kalangan masyarakat rentan dan memerlukan perhatian lebih, terutama di bidang kesehatan.

Pada 2025 bansos PKH diperkirakan akan cair tiga bulan sekali. Bagi penerima manfaat PKH lansia, mereka akan menerima dana sebesar Rp600.000 per tahap.

Baca Juga: Jadwal Pencairan Bansos PKH, BPNT, dan PIP 2025

Sangat penting bagi penerima manfaat untuk memantau status pencairan dan memastikan apakah mereka terdaftar sebagai penerima bantuan pada tahap yang sedang berjalan.

Penerima bansos dapat mengecek status mereka secara mudah melalui beberapa cara, baik menggunakan aplikasi atau situs resmi.

Cara Cek Status Penerima Bansos PKH

Bagi lansia yang ingin memastikan status mereka sebagai penerima bansos PKH, ada dua cara utama yang dapat dilakukan, yaitu melalui aplikasi cek bansos atau situs cek bansos resmi pemerintah.

Bagi masyarakat yang ingin memeriksa status bansos PKH lansia mereka di rumah, ikuti cara-cara berikut:

Baca Juga: KPM Lama yang Tidak Dapat Bansos 2025 Berkat DTSE, Bisa Lakukan 2 Cara Ini untuk Menerimanya Lagi

1. Menggunakan Aplikasi Cek Bansos

  • Unduh aplikasi "Cek Bansos" di Google Play Store
  • Buka aplikasi dan pilih buat aku baru
  • Lakukan pendaftaran dengan memasukkan data lansia atau data anggota keluarga lain (pemilik akun bisa saja bukan lansia bersangkutan)
  • Lakukan langkah verifikasi dengan foto selfi dan mengunggah foto KTP
  • Login kembali ke cek aplikasi cek bansos
  • Pilih menu Cek Bansos untuk memeriksakan status lansia
  • Masukkan data lansia di rumah Anda termasuk NIK e-KTP mereka dan klik tombol Cari

Aplikasi akan menampilkan status lansia sebagai penerima bansos PKH, serta informasi terkait bantuan yang sedang disalurkan, jika lansia masih masuk ke data penerima bansos.

2. Menggunakan Situs Cek Bansos

  • Akses situs resmi cekbansos.kemensos.go.id melalui browser di perangkat
  • Pada halaman utama, masukkan nama dan alamat tempat tinggal lansia
  • Isi ulang kode verifikasi yang muncul
  • Klik “Cek” untuk mendapatkan informasi mengenai statusnya

Jika lansia terdaftar sebagai penerima bansos PKH, sistem akan menampilkan informasi tentang tahap pencairan dan jumlah yang akan diterima.

Berita Terkait
News Update