Daya baterai Huawei P50 Pro berkapasitas 4360 mAh dengan teknologi fast charging 66 watt. Dengan kapasitas besar ini, pengguna tidak perlu khawatir akan kehabisan daya.
Huawei P50 Pro dijalankan sistem operasi EMUI 12 buatan Huawei. Sayangnya, perangkat ini tidak dibekali layanan Google. Artinya pengguna Huawei P50 Pro tidak dapat menggunakan aplikasi Gmail, YouTube, dan lainnya secara bawaan.
Sebagai gantinya, Huawei mengandalkan ekosistem buatan sendiri bernama Huawei Mobile Services (HMS) dengan aplikasi Huawei AppGallery.
Fitur tambahan meliputi pemindai sidik jari, NFC, Bluetooth 5.2, Wifi, dan USB Type-C. Ponsel ini mendukung sistem navigasi seperti GALILEO, GLONASS, BDS, QZSS, dan NavIC.