POSKOTA.CO.ID - Kisruh antar pengusaha skincare kini tengah ramai menjadi sorotan di media sosial seusai kemunculan Dokter Detektif atau Doktif yang mengulas berbagai produk skincare berbahaya.
Salah satunya, produk skincare milik Shella Saukia yang diulas oleh Doktif yang menuding produknya mengandung bahan berbahaya dan overclaim.
Bermula dari hal itu, akhirnya tercipta keributan dan melibatkan Badan Pengurus Obat dan Makanan (BPOM) yang mempertemukan para pelaku usaha skincare untuk berdiskusi.
Namun, baru-baru ini seusai hadir dalam acara bersama BPOM, Shella Saukia bersama rombongannya melabrak Doktif yang saat itu sedang melakukan siaran langsung di sebuah restoran.
Baca Juga: Kisruh Produk Skincare, Shella Saukia Ungkap Alasan Labrak Doktif
Kejadian labrak itu terjadi pada Jumat, 17 Januari 2025 pukul 21.00 WIB di sebuah rumah makan di wilayah Jakarta Timur.
Lapor ke Polisi
Tampak keributan terjadi hingga salah satu tim dari Shella menyentuh dan diduga melakukan intimidasi kepada Doktif oleh sejumlah orang.
Terkait hal itu, akhirnya dokter yang kerap mengulas produk skincare itu pun melaporkannya ke Polda Metro Jaya.
Baca Juga: Nikita Mirzani Kerap Senggol Owner Skincare, Fitri Salhuteru: Bisnis Ada Etika Nik..
Hal itu juga dikonfirmasi oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Ary syam Indradi bahwa korban telah membuat laporan pada Sabtu, 18 Januari 2025.
"Benar, kami menerima laporan dari pelapor yang juga sebagai korban, Dokter S inisialnya," kata Ade kepada wartawan yang dikutip Poskota pada Minggu, 19 Januari 2025.