POSKOTA.CO.ID - Berikut ini beberapa cara mengatasi nomor WhatsApp disadap dari jakar jauh. Langkah ini perlu diketahui agar WhatsApp Anda aman dari tindak kejahatan siber.
WhatsApp adalah salah satu aplikasi pesan instan terpopuler di dunia yang dikenal dengan fitur keamanan seperti enkripsi end-to-end.
Namun, ancaman siber seperti penyadapan tetap menjadi risiko yang mengkhawatirkan.
Penyadapan WhatsApp adalah tindakan ilegal yang melibatkan akses ke percakapan pribadi tanpa izin, melanggar privasi, dan berpotensi membawa kerugian serius, termasuk kebocoran data atau penyalahgunaan informasi.
Jika Anda merasa akun WhatsApp Anda sedang disadap, penting untuk segera bertindak.
Baca Juga: Cara Aman dan Mudah Mengatasi WhatsApp yang Tidak Bisa Dibuka di Ponsel
Berikut adalah cara efektif untuk menghentikan dan mengatasi penyadapan akun WhatsApp dari jarak jauh.
Cara Mengatasi WhatsApp yang Disadap
1. Keluar dari Semua Perangkat yang Terhubung
Penyadapan WhatsApp sering kali dilakukan melalui fitur WhatsApp Web atau Desktop. Jika seseorang telah mengakses akun Anda melalui perangkat ini, Anda dapat memutuskan semua perangkat yang terhubung.
Langkah-Langkah:
- Buka aplikasi WhatsApp di ponsel Anda.
- Ketuk ikon tiga titik di sudut kanan atas.
- Pilih menu Perangkat Tertaut atau Linked Devices.
- Periksa daftar perangkat yang terhubung. Jika ada perangkat mencurigakan, klik Keluar dari Semua Perangkat.
Setelah keluar dari perangkat lain, hindari memindai kode QR WhatsApp Web sembarangan untuk mencegah akses tidak sah.