Untuk fotografi, Tecno Pop 9 4G dibekali kamera utama 13 MP mampu menghasilkan foto cukup baik dan kamera depan beresolusi 8 MP cukup untuk selfie dan video call.
Keunggulan pada kamera utama ponsel ini adanya phase-detection autofocus (PDAF) yang memungkinkan fokus lebih akurat dan cepat, terutama saat objek bergerak.
Tecno Pop 9 4G dijalankan sistem operasi Android 14 Go Edition dilapisi antarmuka HiOS 14 yang ringan dan responsif.
Sistem operasi ini memberikan beberapa fitur keamanan seperti location privacy options, clipboard warnings, dan camera/microphone privacy options. Fitur ini penting untuk menjaga data pribadi pengguna agar tetap aman.
Baca Juga: Cara Buat Presentasi Bisnis Profesional di Canva
Selain itu, Tecno Pop 9 4G dilengkapi tema kustomisasi yang memungkinkan pengguna untuk mendesain tampilan sesuai dengan gaya masing-masing.
Daya baterai Tecno Pop 9 4G berkapasitas 5000 mAh dilengkapi teknologi fast charging 15 watt, diklaim mampu bertahan seharian penuh dan pengisian lebih cepat.
Untuk memaksimalkan daya baterai, Tecno Pop 9 4G memiliki mode penghematan daya ultra yang memungkinkan pengguna menghemat daya di saat darurat.