Sebagai respons, Telegram memperbarui kebijakan privasinya yakni dengan cara menutup fitur-fitur yang rawan disalahgunakan, dan memperketat moderasi.
Kini, langkah penambahan fitur verifikasi ini menjadi bagian dari strategi Telegram untuk memperbaiki citranya, dan memberikan rasa aman yang lebih baik bagi pengguna.
Baca Juga: Cara Login Telegram di Laptop dengan Mudah
Fitur Pendukung Lainnya
Selain fitur baru Telegram yang merupakan verifikasi pihak ketiga, platform ini juga memperkenalkan beberapa pembaruan menarik lainnya, seperti:
- Filter Pencarian Baru: Memudahkan pengguna menemukan obrolan tertentu dengan lebih cepat.
- Kode QR dalam Aplikasi: Pengguna dapat memindai kode QR melalui kamera di dalam aplikasi Telegram.
- Transformasi Hadiah Digital ke NFT: Pengguna bisa mengubah gift digital menjadi NFT, untuk mengikuti tren teknologi terkini.