Cara Bikin Daftar Favorit di WhatsApp

Jumat 17 Jan 2025, 19:19 WIB
Cara menambahkan daftar favorit di WhatsApp. (Sumber: Pinterest)

Cara menambahkan daftar favorit di WhatsApp. (Sumber: Pinterest)

POSKOTA.CO.ID - Fitur favorit dalam aplikasi WhatsApp memudahkan pengguna untuk melakukan panggilan atau mengirim pesan kepada keluarga dan kerabat dengan cepat, berikut ini cara membuat daftar favoritnya.

WhatsApp atau pesan singkat ini sering digunakan pengguna dalam mengirimkan pesan atau melakukan panggilan kepada pengguna lainnya.

Untuk mendukung hal ini, WhatsApp menyediakan fitur menarik atau yang dikenal dengan favorit.

Di sini Anda bisa menambahkan daftar kontak yang ingin Anda masukkan ke daftar favorit.

Baca Juga: Cara Cegah Penyadapan WhatsApp

Melalui fitur ini Anda tidak lagi repot mencari kontak jika ingin mengirim pesan.

Dengan menambahkannya ke daftar 'favorit', pengguna akan dapat menyaring obrolan tersebut dari kontak lainnya di layar obrolan.

Cara Buat Daftar Favorit di WhatsApp:

  • Buka aplikasi WhatsApp di ponsel Anda.
  • Di layar Chat, silahkan pilih Favorit.
  • Kemudian silahkan pilih Kontak atau Grup yang Anda favoritkan.

Anda juga bisa menambahkan favorit dari Panggilan dengan cara ketuk Tambahkan ke Favorit, lalu pilih kontak atau grup Anda.

Baca Juga: 6 Penyebab WhatsApp Kena Spam, Simak Cara Mengatasinya!

Selain itu, Anda juga bisa membuka di Pengaturan klik favorit dan tambahkan ke Favorit.

Keuntungan menambahkan kontak atau grup ke favorit di WhatsApp, dapat membantu Anda menemukan orang yang ingin Anda telepon dan kirimi pesan dengan mudah.

Berita Terkait
News Update