POSKOTA.CO.ID - Saldo dana bansos Rp1.800.000 dari bantuan subsidi Program Indonesia Pintar (PIP) susulan tahun 2024 masih dicairkan hingga hari ini.
Bantuan ini hanya dicairkan untuk para siswa siswi pemilik Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) yang terdaftar sebagai penerima bansos dan sudah melakukan aktivasi rekening Simpanan Pelajar (SimPel).
Apabila sudah melakukan aktivasi rekening, maka bantuan tersebut akan cair ke rekening para siswa siswi terdaftar dengan nominal yang sesuai jenjang pendidikan.
Update Terbaru Pencairan Saldo Dana Bansos PIP 2024
Karena masih banyaknya siswa-siswi terdaftar yang belum memiliki atau aktivasi rekening, maka aktivasi rekening diperpanjang hingga 31 Januari 2025.
Melansir dari kanal YouTube Naura Vlog pada Kamis, 16 Januari 2025, siswa-siswi terdaftar diharapkan untuk segera melakukan aktivasi rekening agar bisa menerima bantuan dari PIP susulan 2024.
Baca Juga: Cara Mengetahui Status Penerima Bansos PIP
"Lakukan aktivasi rekening sekarang agar bisa mendapatkan bantuan saldo dana bansos dari PIP bisa segera Anda cairkan'" ujar pemikik Kanal YouTube Naura Vlog di salah satu videonya yang di unggah pada Rabu, 15 Januari 2025.
Bantuan ini terbukti sangat membantu siswa-sisiwi dari keluarga miskin atau miskin ekstrim yang terdaftar sebagai penerimanya, karena melalui bantuan ini, penerimanya bisa mendapatkan bantuan hingga Rp1.800.000.
Silakan simak informasi terkait nominal saldo dana bansos yang akan diterima siswa-siswi yang sudah melakukan aktivasi rekening PIP sebagai berikut.
Baca Juga: Update Status Pencairan Bansos PIP Kemendikbud 2025 Melalui Link Ini