POSKOTA, CO.ID- Lagi asyik telepon nggak tahunya layar HP anda mati? Nah, simak beberapa cara di sini untuk mengatasi layar HP mati saat telepon biasa maupun WhatsApp.
Pernahkah anda mengalami layar HP mati saat telepon? Baik itu saat melakukan panggilan telepon biasa ataupun panggilan melalui aplikasi WhatsApp, masalah layar yang mati atau gelap dapat sangat mengganggu.
Anda mungkin merasa kesulitan untuk mengakses fitur-fitur penting, seperti mengaktifkan speaker atau mengakhiri panggilan.
Baca Juga: 3 Cara Mudah Mengatasi WiFi Tidak Terdeteksi di HP Android
Tenang, masalah ini sebenarnya bisa diatasi dengan beberapa langkah mudah. Di sini akan membahas cara mengatasi layar HP mati saat telepon, baik itu di HP android maupun iPhone.
Melansir dari kanal YouTube milik TutorInd, mengatakan bahwa ada beberapa penyebab layar HP mati saat telepon, seperti sensor proksimitas bermasalah.
Kemudian, kesalahan pengaturan HP, aplikasi pihak ketiga, perangkat lunak tidak terupdate, dan kerusakan pada hardware. Nah, saatnya simak di bawah ini cara atasinya.
Baca Juga: Penyebab Hp Cepat Rusak yang Sering Dilakukan Pengguna
1. Cek dan Bersihkan Sensor Proksimitas
Bersihkan Sensor Proksimitas: Bersihkan area sekitar sensor, yang biasanya terletak di bagian depan ponsel dekat speaker atas.
Gunakan kain mikrofiber yang lembut untuk membersihkan area ini agar sensor bisa bekerja dengan maksimal.
Periksa Fungsi Sensor Proksimitas: Anda bisa menggunakan aplikasi seperti "Sensor Test" untuk memeriksa apakah sensor proksimitas berfungsi dengan baik.