Subsidi Dana BLT BBM Tahun 2025 Rp600.000 Mulai Cair dalam Waktu Dekat? Segera Pastikan Kelayakan NIK KTP

Rabu 15 Jan 2025, 19:05 WIB
Cara cekk NIK KTP penerima BLT BBM (Sumber: kemensos.go.id)

Cara cekk NIK KTP penerima BLT BBM (Sumber: kemensos.go.id)

POSKOTA.CO.ID - Memasuki pertengahan Januari 2025, masyarakat masih menantikan pengalokasian dana bantuan sosial dari pemerintah, termasuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM).

BLT BBM masuk ke dalam salah satu bantuan sosial yang direncanakan cair pada awal tahun ini. Namun hingga kini masih belum ada informasi resmi dari pemerintah terkait penyaluran bantuan ini.

Adapun, bLT BBM sendiri merupakan bantuan yang disalurkan kepada masyarakat prasejahtera yang terdampak kenaikan harga global.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Nama Anda Berhasil Terima Saldo Dana Rp800.000 dari Subsidi Bansos PKH 2024 via Rekening BRI, Cek Informasinya di Sini!

Melalui bantuan ini, pemerintah berupaya untuk membantu menjaga daya beli masyarakat rentan miskin di tengah kenaikan harga dunia.

Dana BLT BBM disalurkan secara bertahap kepada masyarakat yang Nomor Induk Kependudukan (NIK) Kartu Tanda Penduduk (KTP) nya tercatat sebagai penerima bantuan di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Nominal bantuan yang cair, yakni sebesar Rp300.000 per satu bulannya. Sementara, bansos ini dicairkan setiap dua bulan sekali.

Jadi, dalam satu kali pencairan, dana bansos yang cair kepada KPM sebesar Rp600.000.

Penyaluran BLT BBM

Berdasarkan informasi yang dikutip dari kanal YouTube Gania Vlog, dana BLT BBM ini bakal segera disalurkan dalam waktu dekat kepada para Keluarga Penerima Manfaat (KPM).

Hanya saja sampai saat ini, pemerintah masih menantikan finalisasi data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Untuk memastikan penyaluran subsidi uang bantuan ini tepat sasaran.

Baca Juga: NIK e-KTP Atas Nama Anda Telah Menerima Saldo Dana Bansos Rp800.000 dari Subsidi BPNT 2024 via Rekening BRI, Cek Informasi Selengkapnya!

Oleh karena itu, masyarakat diharapkan tetap menanti informasi lebih lanjut terkait pengalokasian dana bansos dari pemerintah ini.

KPM nantinya akan menerima pemberian uang gratis ini dalam dua skema, yakni melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) dan juga PT Pos Indonesia.

Cara Cek Penerima Subsidi BLT BBM

Masyarakat dapat memastikan lebih dulu apakah namanya terdaftar atau masih tercatat sebagai penerima banatuan dari pemerintah. Sebab, jika sudah tidak tercatat, maka kPM bakal gagal dapat bantuan dari pemerintah.

Bagi masyarakat yang mau melihat status penyaluran dan kepesertaan bansos, dapat segera mengakses situs resmi cekbansos.kemensos. Berikut panduan lengkap yaang dapat diikuti.

  • Buka browser di perangkat
  • Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
  • Pilih lokasi tempat mu berada, mulai dari Provinsi,
  • Kabupaten atau Kota, Kecamatan, hingga desa atau kelurahan
  • Isi nama penerima manfaat
  • Masukkan empat digit kode yang tersedia di sana
  • Klik "Cari Data"
  • Situs akan menampilkan informasi apakah nama mu tercatat sebagai penerima bansos
Berita Terkait
News Update