POSKOTA.CO.ID – Saat ini, setiap orang aktif berselancar di dunia maya. Tentunya ini akan meninggalkan aktivitas jejak digital.
Jika disalahgunakan, sejak digital ini dapat menjadi ancaman, seperti adanya pencurian identitas atau penyebaran informasi sensitif yang akan merugikan.
Ini bisa dengan mudah ditemui di berbagai media sosial, misalnya dari akun lama yang sudah tidak terpakai, komentar di forum, maupun data yang disimpan oleh pengumpul informasi.
Baca Juga: Lindungi Privasi Anda! Begini Cara Mengunci Chat WhatsApp
5 Cara Menghapus Jejak Digital
Meski sulit untuk menghilangkan sepenuhnya, ada beberapa cara efektif yang bisa dilakukan untuk menghapus jejak digital di internet. Melansir Clean Email, beberapa di antaranya yakni:
1. Hapus Akun Lama yang Tidak Terpakai
Periksa akun lama Anda yang mungkin sudah tidak digunakan, seperti email, forum, atau media sosial. Hapus akun tersebut untuk mencegah data pribadi tetap ada di internet.
2. Ubah Akun Media Sosial Jadi Privat
Jika Anda ingin tetap menggunakan media sosial, pastikan akun diatur ke mode privat. Hal ini akan membatasi akses orang lain terhadap informasi pribadi yang Anda bagikan.
Baca Juga: Lindungi Data Keamanan Privasi Anda! Ini 5 Ciri HP yang Disadap dan Cara Mudah untuk Mengatasinya
3. Minta Pengumpul Data untuk Menghapus
Hubungi perusahaan atau situs yang menyimpan data pribadi seperti Google dan minta untuk menghapus informasi yang dimiliki.
Beberapa negara memiliki undang-undang yang mendukung hak untuk dilupakan, sehingga hal ini bisa Anda gunakan.
4. Hapus Hasil Pencarian di Google
Jika ada informasi sensitif Anda yang muncul di hasil pencarian Google, ajukan permintaan penghapusan melalui fitur “Remove Outdated Content” di Google.