POSKOTA.CO.ID - Pernahkah Anda kehilangan akses ke akun Instagram karena lupa kata sandi, email yang terdaftar, atau nomor HP yang digunakan?
Jangan khawatir, Anda masih bisa mengembalikan akun tersebut.
Berikut pembahasan mengenai cara-cara untuk mengakses kembali akun Instagram yang hilang meskipun Anda tidak ingat informasi penting tersebut.
Ikuti langkah-langkah berikut untuk memulihkan akun Instagram Anda tanpa harus menggunakan email, kata sandi, atau nomor HP yang terdaftar seperti dikutip dari kanal YouTube Tutorind.
Baca Juga: Cara Aktifkan Kembali Akun Instagram yang Sebelumnya Dinonaktifkan Sementara
1. Gunakan Akun Instagram Lain untuk Mencari Akun Anda
Langkah pertama adalah mencoba mencari akun Instagram Anda yang hilang.
Anda bisa menggunakan akun Instagram lain, atau jika tidak ada, buat akun baru untuk sementara.
Setelah itu, buka aplikasi Instagram dan pergi ke halaman pencarian. Ketikkan nama akun yang Anda ingat, misalnya "Sam Maulana".
Jika akun Anda ditemukan, klik dan buka profilnya.
2. Gunakan Fitur "Lupa Kata Sandi"
Jika Anda tidak dapat menemukan akun Anda dengan cara pertama, coba langkah selanjutnya.
Di halaman login Instagram, klik opsi "Lupa Kata Sandi". Instagram akan memberikan beberapa cara untuk mereset kata sandi.